jump to navigation

Hidup dengan TORCH Oktober 13, 2006

Posted by IrwanKarta in Family & Friends.
trackback

Sudah sekitar satu tahun ini istri saya diketahui terinfeksi CMV, salah satu virus dari kelompok TORCH (Toxoplasma, Rubella, Cyto Megalo Virus, dan Herpes). Gejala yang dialami istri saya adalah pusing yang luar biasa setiap hari, berupa sakit kepala di bagian belakang, mata lelah dan berat serta badan lemah.

Setiap hari istri saya tidak bisa apa-apa dan hanya tiduran saja. Selama ini sudah berobat secara medis dan alternatif, yang ternyata pengobatannya memerlukan biaya yang sangat besar.

Setelah saya googling, ternyata saat ini banyak sekali penderita TORCH. Kelompok virus ini terkenal menyebabkan penyakit kandungan seperti keguguran berulang, janin meninggal, sulit hamil, dan apabila lahir bayi cacat mental dan fisik.

Sebetulnya TORCH selain menyerang kandungan juga menyerang syaraf. Alhamdulillah putri kami sampai usia saat ini hampir 4 tahun sehat dan cerdas. Namun syaraf istri saya yang diserang. Dan jika TORCH menyerang syaraf akibatnya tidak kalah ganas dengan menyerang kandungan.

Kemarin siang kami berobat ke Prof. Ir. Juanda di Yayasan Aquatreat Teraphy Indonesia, asisten beliau, Ibu Sukaesih yang juga mantan penderita TORCH menuturkan bahwa selama 9 tahun dirawat di RS tidak ada hasilnya, bahkan sudah ditangani ahli kejiwaan. Saat berobat dengan Bapak Juanda, hanya dalam 3 bulan bisa sembuh total.

Dalam jangka panjang jika menyerang syaraf TORCH dapat menyebabkan kebutaan, ketulian, kelumpuhan, dan bahkan kematian.

Dengan konsultasi di Yayasan Aquatreat Teraphy Indonesia kemarin, semangat istri saya bangkit lagi. Saya pun merasa lega. Dengan menjalani pengobatan teratur dengan Bapak Juanda banyak penderita yang sembuh total. Dan lagi asisten-asisten di YATI adalah mantan penderita sehingga pasien dapat konsultasi dan sharing dengan lebih baik.

Ramuan yang dibuat Bapak Juanda adalah ramuan dari bahan herbal, diminum setiap hari setelah bangun tidur dan sebelum makan dan minum yang lainnya. YATI buka praktek di Jakarta, Bogor, Bandung, Jogja, Surabaya, Pekanbaru dan Batam.

Bagi Anda penderita TORCH yang tidak kunjung sembuh setelah berobat secara medis atau alternatif, silahkan mencoba bergabung di YATI yang mengkhususkan diri menangani penyakit TORCH. Dan bergabung dengan pasien dan mantan pasien lainnya untuk saling berbagi.

Allah menjamin bahwa semua penyakit pasti ada obatnya, dan Allah tidak akan menurunkan cobaan diluar batas kemampuan umatnya. Mohonlah kesembuhan hanya dari Allah.

UPDATE 12 Januari 2007. Sebelum terapi IgG CMV istri saya mencapai hampir 600, hanya setelah 3 bulan terapi, tadi sore di test darah sudah turun ke angka 75. Kami akan meneruskan terapi selama 3 bulan lagi untuk betul-betul menormalkan kembali kondisi istri saya, dan PUNYA ANAK LAGI. Alhamdulillah.

— Iklan —

Komentar»

1. tomy - November 3, 2006

Ass.wr.wb
mohon bantuan….
istri saya hamil 2,5bl….kmrn tes laborat igg+igm toxo positif, igg cmv positif, igm cmv negatif….
mohon bantuan penanganan….
saya bingung………………..dan di buat stress….akan virus tsb
wass.wr.wb

2. [irwan] - November 9, 2006

Wa’alaikumsalam,

Pak Tomy tinggal dimana? Pak Juanda tempat kami terapi buka praktek di beberapa kota besar. Di Jogja pak Juanda melayani konsultasi setiap Sabtu dan Minggu pada minggu ke 1 setiap bulannya.

Jangan hawatir pak Tomy, jika kita berusaha Insya Allah TORCH istri anda bisa sembuh. Banyak pasien pak Juanda yang keguguran sampai 5-7 kali pun akhirnya bisa punya anak dengan sehat. Yang buta, tuli, epilepsi akibat TORCH juga banyak yang sembuh.
Rata-rata terapi dari 3 – 6 bulan alhamdulillah sembuh. Istri saya terapi sudah kurang lebih 1 bulan dan sudah ada perkembangan menggembirakan.
Silahkan hubungi asisten pak Juanda, Ibu Bambang di HP 0815.7873.7607 atau telepon kantor Jogja 0274.384513. Pusat Yayasan ini ada di Bogor.
Semoga dapat membantu.

3. Daddy - November 25, 2006

Boleh tau TORCH ini virus yang menular lewat mana saja? Apakah dari hewan, manusia, atau udara bebas?

4. Daddy - November 25, 2006

Barusan sekitar jam 20.00 saya lihat siaran mengenai TORCH ini di TVRI Jogja, tapi saya belum begitu paham banget mengenai penyakit ini. Sebenernya saya mau menanyakan juga penyakit saya, tapi mungkin tidak ada hubungannya nih, yaitu sakit perut ketika bangun pagi apabila tidur terlentang, tapi kalau kemudian ditidurkan miring menjadi lebih enakan.

5. [irwan] - November 26, 2006

@Daddy

TORCH terdiri dari penyakit Toxoplasma, Rubella, Cyto Megalo Virus dan Herpes. Semuanya Virus kecuali Toxoplasma yang merupakan Parasit. Dikelompokkan karena metode penyebaran dan akibat yang ditimbulkan sama.

Kesamaan penyebaran adalah melalui udara, ludah, hubungan, asi, transfusi darah, dan keringat langsung.

TORCH menyerang kandungan dan syaraf. Banyak gejala TORCH termasuk gangguan perut/pencernaan. Baiknya mas Daddy periksa darah aja di Lab, bilang aja periksa TORCH.

Istri saya terkena CMV dan yang diserang adalah syaraf. Keluhan sakit di kepala bagian belakang, mata, dan perut.

Kalau di Jogja, tanggal 2 dan 3 Desember nanti Pak Juanda kebetulan jadual di Jogja. Silahkan datang aja.

6. Dudi - November 27, 2006

Ass. Wr. Wb.
Setelah mengetahui istri saya hamil dan saat ini telah berumur 2 bulan (8 minggu) kami berinisiatif untuk melakukan test TORCH. Dan hasil nya menunjukan : Anti-rubella IgG positif tinggi : 77 dan Anti-rubella IgM positif 0.881, sedangkan test yang lainnya negatif.
Pada saat ini istri saya merasa sering cepat lemas dan perut merasa sering melilit,kembung dan mual
Istri tinggal di Jakarta dan sedang kuliah, sedangkan saya sendiri kerja di Bandung.

Saat ini kami merasa bingung bagaimana cara pengobatannya dan apa efek dari virus rubella ini terhadap janin yang dikandung oleh istri saya ?? Bagaimana kami dpt menghubungi YAI dan jadwal pengobatannya ? Apakah pengobatan dengan medis dan terapi oleh pak Juanda dapat dilakukan bersama-sama ?

Terima kasih.
Wass. Wr. Wb.

7. Ester - November 27, 2006

Yth. Pak Irwan

2 th lalu saya dites TORCH dan hasilnya positif utk anti-toxoplasma IgM 3,21 (negatif bila di bawah 0,55). Setelah berobat ke dokter dan diberi obat utk 10 hari hanya turun ke 3,01. Sempat berobat ke sinshe dan turun cukup banyak sampai 1,4. Waktu diteruskan berobat ke sinshe lebih lanjut, hanya turun sedikit sekali. Lama tidak berobat, sekarang naik lagi ke 1,6.

Kalau bisa, saya mau tanya kapan dan dimana Pak Juanda praktek paling dekat dengan tempat tinggal saya (Jakarta Selatan)?

Terima kasih banyak untuk informasinya.

8. [irwan] - November 27, 2006

@Dudi

Yang saya ketahui dari konsultasi dengan Pak Juanda, Toxo bisa menyebabkan bayi lahir cacat fisik maupun mental, dari yang rendah akibatnya sampai yang berat.

Jika konsultasi dengan Pak Juanda kami semua pasien dikumpulkan dalam satu ruangan, sehingga dialog antara pasien yang satu dengan Pak Juanda bisa diketahui juga oleh pasien lain, sehingga lebih banyak pengetahuan yang kami dapat. Apabila menginginkan konsultasi sendiri juga dilayani setelah konsultasi bersama tadi.

Silahkan dicoba aja di YAI Pak, mudah-mudahan jalan kesembuhan istri Anda dan si kecil lahir dengan sehat kelak. Pengobatan Medis dan pengobatan di Pak Juanda bisa dilakukan berbarengan, asal saat minum obat dikasih jarak aja paling tidak 30 menit.

@Ester

Selama ini lama terapi di Pak Juanda adalah 3 sampai 6 bulan. Rata-rata banyak yang sembuh 3 bulan. Setelah meminum obat selama 3 bulan, kita tes lab lagi. Jika sakitnya sudah berat, bisa terapi sampai 6 bulan.

@Dudi & Ester

Berikut jadual praktek Pak Juanda:
Jogja : Sabtu & Minggu, Minggu Pertama, Tlp. 0274 384513
Bandung : Rabu, Minggu Kedua
Bogor : Jum’at & sabtu, Minggu Kedua, Tlp 0251 341094
Samarinda : Selasa, Minggu Ketiga, Tlp. 0541 747689
Batam : Minggu, Minggu Ketiga
Padang : Minggu, Minggu Ketiga, Tlp. 0751 31383
Surabaya : Sabtu, Minggu Keempat
Bali : Minggu, Minggu Keempat

Silahkan telpon ke Pusatnya di Bogor (0251-341094) untuk menanyakan alamat praktek di kota-kota tersebut. Atau dapat menghubungi langsung Pak Juanda di HP 081 211 08990.

9. budi - Desember 3, 2006

Assalamualaikum wr wb

Saya ingin menanyakan kasus seperti kasus Bapak Dudi di atas. Saat ini istri saya diberi obat dokter, katanya sampai usia kandungan 5 bulan, kemudian akan dites torch lagi. Sekarang istri saya sudah hamil 4 (menuju 5) bulan. Kalau nanti setelah ditest masih positif, apakah masih sempat untuk diterapi, pernahkah ada kasus seperti ini? Terima kasih, kami sangat menunggu jawabannya.

Wassalamualaikum wr wb

10. indah - Desember 4, 2006

Assalamu ‘alaikum…
Kalau sudah positif hamil, masih bs d obati? sy sdh 2 kali keguguran pemeriksaaan tokso Ig G dan Ig M sama2 negatif…belum terlamba kah untuk berobat?
Pak Juanda ada cabang d makassar? di mana?
terima kasih , jawaban sangat saya butuhkan…
Wassalamualaikum Wr.Wb

11. dina - Januari 11, 2007

terapi pengobatannya seperti apa? apakah menggunakan media air? Dalam satu bulan, kita harus konsultasi berapa kali? Terima kasih…

12. [irwan] - Januari 12, 2007

|budi|
Banyak pasien yang seperti Istri Anda pak Budi, tidak ada kata terlambat untuk berusaha. Paling tidak, bisa ditekan turun serendah mungkin. Semakin turun, semakin kecil resikonya.

|indah|
Di Makassar tampaknya belum ada. Ibu Indah bisa konsultasi via telepon aja langsung ke Pak Juanda atau kantor terdekat dari Makassar. Sedangkan obat bisa dikirim ke Alamat.

|dina|
Terapinya adalah meminum obat. Ya, berbentuk air dari ramuan tanaman herbal. Konsultasi bisa kapan saja setiap saat, gratis. Datang langsung ke kantor perwakilan, ada asisten pak Juanda yang bisa membantu. Atau jika ingin bertemu pak Juanda langsung, ada jadual2 tertentu setiap kota.

Asisten pak Juanda hampir semua adalah mantan pasien, sehingga sangat mengerti keluhan pasien.

13. Arman Zainuddin ST - Januari 16, 2007

Bersyukur sekali adanya solusi buat kami…..utk mengatasi masalah tokso ini……doakan agar istri kami sembuh.

14. Hendra - Februari 1, 2007

Anak kami mengalami keluhan kabur mata sebelah kiri, dokter mengatakan ada pembengkakan syaraf mata. di rujuk untuk uji lab terhadap virus jenis TORCH. Apakah ada pasien sejenis dengan penyakit anak saya dan berhasil sembuh berobat ke pada pak H Juanda?. Mohon informasinya

15. [irwan] - Februari 15, 2007

|arman|
Alhamdulillah, kita semua turut berdo’a agar istri Anda lekas sembuh dan sehat.

|Hendra|
Jika keluhan kabur mata seperti yang pak Hendra maksud, saya yakin yang lebih berat dari itu ada yang normal kembali. Dengan terapi secara konsisten, semua keluhan TORCH Insya Allah dapat disembuhkan. Silahkan menghubungi Pak Juanda.

16. krisna - Februari 18, 2007

Ass.wr.wb

Saat ini saya sedang hamil anak pertama, dan dari hasil laboratorium IgG Anti Rubella saya tinggi sekali 248 ..dan menunjukkan hasil positif. Saya sedang mencari banyak referensi mengenai hal ini. Saya sangat tertarik dengan pengobatan olah Pak Juanda…apakah dalam kondisi hamil saya bisa berobat kepada Pak Juanda..bagaimana dampaknya bagi janin yang saya kandung?

mohon jawabannya…
terima kasih

Wass.wr.wb

17. [irwan] - Februari 18, 2007

|krisna|

Justru demi kesehatan dan keselamatan bayi yang ada dalam kandungan, pengobatan harus segera dilakukan. Tidak ada efek samping merugikan bagi bayi yang sedang dikandung apabila dilakukan terapi.

Mudah-mudahan saat hamil rubella-nya bisa sembuh dan dapat melahirkan dengan sehat dan normal. Pasien yang sedang berobat justru banyak yang dalam kondisi hamil.

Mudah-mudahan membantu.

Wassalam.

18. Ika - Februari 23, 2007

Saya sudah menikah selama 10 tahun dan belum di karuniai anak, hasil pemeriksaan pada suami sperma sangat sedikit sekali, apa di tempat Bp. Juanda bisa membantu ?
Terimakasih dan mohon informasinya

Salam,
Ika

19. rika - Februari 26, 2007

pak, apakah terapinya pak H. Juanda sudah ada ijin depkes nya, terutama mengenai ramuan2nya
terimakasih

20. [irwan] - Februari 26, 2007

|Ika|
Yayasan Aquatreat Indonesia hanya menghusukan diri pada pengobatan penyakit yang disebabkan TORCH (Toxo, Rubella, CMV dan Herpes). Namun apabila ditemukan terinfeksi TORCH, bisa dimungkinkan Anda atau suami tidak dapat mempunyai anak karena disebabkan TORCH. Jika demikian, terapi Pak Juanda bisa dijadikan alternatif usaha penyembuhan.

Karena sebagian besar pasien adalah yang memiliki problem kandungan atau kehamilan. Walau sebetulnya dampak TORCH tidak hanya itu dan sangat kompleks.

|rika|
Tentu, ada ijin Depkesnya, ada tertera nomor ijin di kemasan ramuannya.

Mudah-mudahan membantu.

21. rika - Februari 27, 2007

terima kasih pak.
desember 2006 kemarin, bayi saya (anak ke 4) meninggal dalam kandungan, padahal sudah 36 minggu. waktu umur 20 minggu saya usg 4dimensi dan tidak ada kelainan.
memang saya menderita pre-eklampsia berat (peb)
namun ketika dokter minta saya melakukan tes torch dan aca, baru ketauan igg tokso 126, igg rubella 37, igg cmv 76, igm-nya negatif semua.
kebetulan saya baru baca buku pak H. Juanda, lalu googling nyari bahan di internet.
anak pertama dan kedua, alhamdulillah, lahir dan berkembang normal
hamil ketiga, saya keguguran, usia 8 minggu, katanya blighted ovum
..
nanya lagi ya pak,
kalo daftar ke bogor, tinggal telpon ya? ngantrinya panjang ga?
terimakasih pak

22. dwi atmo - Februari 27, 2007

istri saya juga kena TORCH, saya pingin pengobatan di surabaya. bisa nggak saya tahu alamat dan nomer telp. tempat praktek Bapak Juanda di surabaya

23. [irwan] - Februari 27, 2007

|rika|
Silahkan telpon aja dulu untuk mendapatkan informasi awal. Konsultasi dan pengambilan obat bisa dengan asisten pak Juanda setiap hari kerja, namun jika pertama kali baiknya ketemu pak Juanda dulu.

Jika ada jadual pak Juanda biasanya memang banyak pasien yang datang, namun kalau di Jogja dan mungkin di kota lain, konsultasi dilakukan bersama-sama semua pasien dalam satu ruangan. Satu per satu pasien melakukan konsultasi, dan tanya jawab dari semua yang hadir, termasuk keluarga pasien atau calon pasien. Mirip dalam kelas atau talkshow 🙂

Jadi gak ada cerita ngantri, dalam jam yang telah ditentukan kita hadir, dan sama-sama masuk ruangan. Konsultasi pasien yang satu didengar semua yang hadir, jadi pemahaman tentang TORCH dan pengobatannya pun bisa didapat lebih banyak dan lengkap. Sharing satu sama lain.

Namun jika menginginkan konsultasi khusus juga bisa, biasanya setelah konsultasi bareng-bareng tadi. Saat konsultasi, ajak saja istri, suami, anak-anak, orang tua atau saudara, supaya semua tahu kondisi kita, dan bisa membantu penyembuhan kita, dan mereka bisa mencegah sendiri dari virus ini.

|dwi atmo|
Alamat di Surabaya, Hotel Narita, Jl. Barata Jaya.
Jadual pak Juanda di Surabaya setiap Sabtu minggu ke empat.

Semoga membantu.

24. Bu tami - Maret 7, 2007

dari hasil lab saya dinyatakan positif tokso igg 260 sementara Igm negatif. Jika Igg positif dan igm negatif seperti itu apakah saya sudah kebal atau imun atas serangan tokso. Saya pernah keguguran ketika kehamilan 3 bulan. Masalahnya saya punya hipertensi, dan umur saya sudah 40 tahun. Saya belum punya anak, pengen banget hamil dan melahirkan anak yang normal dan sehat. Amin. kepala bagian belakang kiri sering sakit, seperti migren. saya tidak tau apakah ini karena tokso atau tensi saya yang tinggi? Saya tinggal di Solo, sekarang lagi terapi tusuk jarum untuk menstabilkan tensi. Apakah saya langusng konsul dengan Pak Juanda atau langusng minta obat?trims.

25. [irwan] - Maret 18, 2007

|ibu tami|

Kepala bagian belakang sering sakit, salah satu gejala yang juga dirasakan istri saya selama menderita TORCH. Silahkan teruskan terapi tusuk jarum ibu, itu juga baik. Lebih baik konsultasi terlebih dahulu sebelum menggunakan obat, setiap saat bisa konsultasi dengan asisten pak Juanda. Untuk selanjutnya jika menginginkan konsul langsung dengan pak Juanda, silahkan datang ke kantor Jogja setiap Sabtu dan Minggu pada minggu pertama setiap bulannya.

26. TORCH, Makin Dikenal Makin Diwaspadai « [ teman pagi ] - Maret 18, 2007

[…] TORCH, kelompok penyakit yang terdiri dari Toxo, Rubella, Cyto Megalo Virus, dan Herpes, yang juga menyerang kesehatan istri saya, saat ini ternyata semakin banyak dikenal orang. Adalah bagusnya, semakin dikenal maka semakin […]

27. cuwee - Maret 23, 2007

saya cuma pengen tahu brapa skala TORCH (toxoplasma igG/igM,rubella igG/igM,CMV igG/igM,herpes igG/igM) yang dinyatakan positif dan berbahaya bagi calon ibu dan bayinya?

28. vella darmawati - Maret 29, 2007

alamat tempat prakteknya dimana?
cara pengobatannya seperti apa?
berapa lama proses pengobatannya?
terima kasih..

29. dwi - April 2, 2007

kalau misalkan kita tidak pernah periksa torch atau belum pasti terkena penyakit ini. Apa boleh ibu hamil/tidak hamil mengkonsumsi herbal dari bapak juanda?(ya/tidak)mengapa demikian?

30. [irwan] - April 3, 2007

|cuwee|
Secara medis saya lupa skalanya, dulu pernah diberitahu dokter dan pak Juanda juga.

Skala tersebut bisa dilihat pada hasil lab.

Namun dari hasil pemeriksaan lab, batasan tersebut ada perbedaan dengan lab lainnya. Kami pernah periksa di dua lab yang berbeda, memang ada perbedaan batasan, namun sedikit.

|vella darmawati|
Alamat bisa via telepon kantor yayasan atau pak Juanda, nomornya ada di komentar saya no #2 dan #8 diatas.

Pengobatan dengan terapi meminum ramuan herbal setiap hari setelah bangun tidur dan 30 menit sebelum makan minum yang lainnya.

Lama terapi biasanya 3 bulan apabila disiplin terapi bisa sembuh. Apabila sakitnya sudah berat, paling lama 6 bulan terapi.

|dwi|
Boleh saja karena ini bukan obat kimia. Banyak pasien yang sudah sembuh namun tetap meminum ramuan ini. Namun sebaiknya periksa torch dulu, apabila ada penyakit torch-nya bisa diobati dengan optimal.

31. abdul hamid - April 8, 2007

assalamualaikum. apakah torch ini hanya menyerang pada wanita saja?. Terus apabila ada pada pria misalnya seperti penyakit kelamin herpes apakah juga dapat diobati dan bisa sembuh total tidak kambuh lagi? karena yang pernah saya baca bahwa virus herpes jika menjangkit pada seseorang maka ia akan terus mengidapnya seumur hidup, terima kasih! Wassalamualaikum.

32. abdul hamid - April 8, 2007

assalamualaikum. apakah torch ini hanya menyerang pada wanita saja?. Terus apabila ada pada pria misalnya seperti penyakit kelamin herpes apakah juga dapat diobati dan bisa sembuh total tidak kambuh lagi? karena yang pernah saya baca bahwa virus herpes simplex
jika menjangkit pada seseorang maka ia akan terus mengidapnya seumur hidup, terima kasih! Wassalamualaikum.

33. asti - April 14, 2007

assalamualaikum.ibu saya terserang toxo,menyerang saraf penglihatan. penglihatannya sekarang agak bermasalah (kabur/buram), apakah bisa kembali seperti semula? kata orang2 bisa mengalami kebutaan, bisakah mencegah agar tidak lebih parah/ buta? terima kasih, wassalamualikum

34. Toksoplasma...apaan sih? « Wong Cilik nDerek Langkung - April 17, 2007

[…] hasil browsing saya di jerRi, teman pagi dan Spesialis TORCH, mungkin akan lebih jelas bila dibaca […]

35. yessy - April 18, 2007

pak saya sudah 2 kali keguguran , yang pertama janin tidak berkembang dalam usai kandungan 2 bulan. yang kedua saya baru telat satu minggu namun sudah positif hamil dan janin itu keluar sendiri tanpa di kuret, saya sebelum hamil yang kedua pernah melakukan test darah dengan hasil igg tokso positif 52 igm negatif dan igg cmv positif 75 igm negatif. tapi sebelum hamil kedua itu saya pernah berobat dan dikasih obat sama dokternya isoprocyn dan spyramicin,selang 3 bulan saya hamil lagi tp saya keguguran untuk yang kedua kali,namun dokter bilang igg yang positif tidak masalah untuk hamil tapi kenyataanya saya keguguran berulang . apa iya pak igg+ bisa membunuh janin ?

36. Lanny - Mei 3, 2007

Pak,Saya tinggal di Sulawesi selatan, kurang lebih 600Km dari Makassar. Usia kandungan saya saat ini 12 minggu. Sewaktu usia kandungan 8 minggu, saya kena serampah (tampek) selama 3 hari. setelah usia kandungan menginjak 9 minggu saya tes TORCH yang hasilnya Anti Rubella igg positif 14,sekian. Anti rubella igm positif 284. Hasil yang lain negatif. Apakah saya bisa berkonsultasi sekalian berobat dengan Pak Juanda via telepon?

37. ibu sukaesih - Mei 15, 2007

Asalamu alaikum Wr. Wb.
Pak Irwan, saya ibu Sukaesih, asisten Bapak Ir. H. A Juanda di Yogyakarta. Saya sangat berterima kasih sekali Bapak telah membantu kami dalam mensosialisasikan penyakit TORCH. Memang masih banyak orang yang belum mengetahui atau bahkan sering mendapat informasi yang menyesatkan mengenai dampak dan bahayanya penyakit tersebut.
Karena itu, sekali lagi saya ucapkan terima kasih atas kesediaan Bapak membantu kami.

38. [irwan] - Mei 16, 2007

|Ibu Sukaesih|

Wa’alikumsalam Wr.Wb.
Iya Ibu, kami sangat bahagia bisa berbagi dengan sesama penderita TORCH dan memberi wawasan bagi semua orang tentang penyakit ini.

Terima kasih Ibu sudah mampir ke blog saya, dan jika berkenan dan memiliki waktu ibu dapat memberikan pencerahan dan penjelasan bagi pengunjung yang bertanya disini. Karena Ibu lebih berkompeten daripada saya.

Salam dari Istri saya, sudah kangen katanya ingin konsultasi lagi.

Untuk semua pengunjung blog ini terutama yang mengakses posting ini, pertanyaan bisa ditujukkan ke Ibu Sukaesih, sepertinya beliau akan menyempatkan waktu sering-sering mengunjungi [teman pagi], ya kan Bu? 🙂

dea - Maret 25, 2010

ass.wr.wb slmt siang ibu,
kami menukah 10 th, sering telat cek hsl negatif, perna 1 kali keguguran usia kandg 2bln tdk d kuret kata dokter sdh bersih / abortus kompleks.dulu pernah test torch hasil IGGm dan IGG tdk sama secara specifik lupa karena sudah lama dan pengen cek kembali dan berobat ke Bp H. Juanda kami msh menginginkan momongan, kados pundi ibu menapa saged mbiantu. matur nuwun

39. harris - Mei 30, 2007

Yth. Ibu Sukaesih C.S.,
Mohon pencerahannya apakah bayi baru lahir pernah di-therapy di Yayasan Prof.Juanda ini ? Karena bayi kami baru lahir 3 mg. tampaknya matanya tidak merespon walaupun kita dekatkan sesuatu di depan matanya, saya khawatir ini akibat riwayat Ibunya kena Toxo saat hamil (walaupun kata dokternya Toxonya dapat dikendalikan dengan obat2an yg diminum saat hamil).

40. Ibu Sukaesih - Mei 30, 2007

Yth. Pak Harris,
Saya yakin anak Bapak terinfeksi TORCH karena tertular sejak dari dalam kandungan ibunya. Insya Allah kami bisa membantu.
Kebetulan ramuan kami berasal dari bahan-bahan alami tanpa tambahan bahan pewarna atau pengawet sehingga aman dikonsumsi oleh bayi yang baru lahir sekali pun.

Kebetulan kami banyak menangani kasus serupa, misalnya dengan pasien kami di Yogyakarta yang bernama Anisa, dia memiliki blindspot atau titik buta di matanya. Blindspot tersebut semakin meluas dan membuatnya nyaris buta sehingga sangat menggangu proses belajarnya. Namun setelah berobat di tempat kami, dengan ijin Allah, anak tersebut sudah sembuh total bahkan setelah sembuh dia bisa masuk ke SMP favorit di Yogyakarta

Kasus lain, Azhar Arif dari Semarang (18 th). Sejak kecil dia mengalami buta sebelah. bahkan hingga dia kelas 6 SD, di mengira kalau manusia itu hanya melihat dengan satu mata. Selain keluhan pada mata ia juga sering mimisan. Seringkali ia terbangun di pagi hari dengan darah yang membasahi bantalnya. Kemudian ia berobat di tempat kami dan alhamdulillah, lagi-lagi dengan ijin Allah, kedua mata Arif bisa melihat dengan jelas.

Oleh karena itu, silakan datang di kantor kami untuk berkonsultasi lebih lanjut. Kantor kami di Jl. Sidikan No 18 (sebelah selatan terminal lama/ Umbulharjo) Yogyakarta. Tlp 0274-384513. Kami buka setiap hari kerja jam 10.00-15.00. Oya, sebelum datang sebaiknya bapak janjian dulu dengan saya melalui no 081578737607 untuk mengatur waktunya karena saya tidak selalu berada di kantor (karena saya sering tugas di luar kota).

Atau Bapak juga bisa datang pada tanggal 2 Juni 2007 untuk dapat bertemu langsung dengan Pak Juanda.

Saya tunggu kehadiran Bapak, Insya Allah kami bisa membantu

41. [irwan] - Mei 31, 2007

|harris|

Silahkan Pak Harris kontak langsung ke Ibu Sukaesih untuk janjian konsultasi. Apabila bapak ada di Jogja, kebetulan sekali hari Sabtu ini tanggal 2 Juni 07 Pak Juanda ada jadual di Jogja. Lebih cepat ditanggulangi semakin baik.

|Ibu Sukaesih|

Nah, jawaban dari Ibu sangat mencerahkan kami. Terima kasih.

Untuk semua pengunjung [teman pagi] yang memiliki interes ke masalah Torch, apabila mengajukan pertanyaan atau tanggapan mohon mencantumkan domisili atau daerah tinggal. Sehingga kami dapat memberikan informasi kantor kami yang dekat dengan tempat tinggal Anda.

42. andri - Juni 4, 2007

assalamualaikum. apakah torch ini hanya menyerang pada wanita saja?. Terus apabila ada pada pria misalnya seperti penyakit kelamin herpes apakah juga dapat diobati dan bisa sembuh total tidak kambuh lagi? karena yang pernah saya baca bahwa virus herpes simplex
jika menjangkit pada seseorang maka ia akan terus mengidapnya seumur hidup, terima kasih! Wassalamualaikum

43. Lanny - Juni 11, 2007

Pak, Bu, kalau pak Juanda praktek di Bandung alamatnya di mana? No teleponnya?

44. arif - Juni 13, 2007

Pak juanda saya ingin menanyakan berapa biaya berobat dengan bapak, saya mohon dijelaskan dengan jelas. terima kasih dan apakah bapak punya praktek di Medan. Tolong balas dengan cepat

45. yulia - Juni 13, 2007

Pak Juanda, saya ingin menanyakan apakah Bapak bisa menyembuhkan bayi yang lahir terkena virus Toxoplasma. Sewaktu hamil, ibu dari si anak ini sering terkena herpes dan sempat mengkonsumsi daging yang dimasak tidak matang. Setelah lahir bayi ini mengalami cacat yakni tidak bisa menangis (usia bayi 4 bulan), juga terkena laringo malasea (penyumbatan tenggorokan karena lendir) juga terserang mikrosephalus. Setiap kali minum susu pasti dimuntahkan jadi berat badan semakin hari semakin menurun dan gerakan tubuh sangat lambat (tidak bisa sama dengan bayi usia sebaya). Beberapa kali menjalani therapi dan terakhir masuk ke rumah sakit hampir 10 hari, oleh dokter divonis gizi buruk jadi terpaksa dipasang selang dari hidung langsung ke lambung untuk pencegahan masuknya asupan makanan jangan sampe muntah.
Kami sudah tidak tahu jalan apa lagi yang harus kami tempuh untuk kesembuhan sepupu kami tersebut. Untuk itu mohon kesediaan Bapak meluangkan waktu menjawab pertanyaan kami.

Terima kasih banyak atas jawaban dan kesediaan bapak.

46. Ibu Sukaesih - Juni 22, 2007

[ANDRI]
Assalamu alaikum wr.wb
Sebelumnya saya mohon maaf atas keterlambatan menjawab pertanyaan Bapak karena kesibukan saya yang luar biasa akhir-akhir ini sehingga tidak sempat buka-buka internet.
Langsung saja saya jawab pertanyaannya,
Penyakit TORCh ini bisa menjangkiti siapa saja, baik pria, wanita, tua, muda, bahkan bayi yang baru lahir pun bisa terjangkit penyakit ini.
Mengenai penyakit Herpes pada kelamin, medis memang mengatakan demikian karena yang diobati oleh medis adalah gejala yang tampak, atau luka yang kelihatan saja. Misalnya dengan memberikan salep atau suntikan untuk meredakan rasa sakit, sementara virusnya sendiri tidak tersentuh. Nah, pada pengobatan kami yang diobati adalah virusnya, sehingga Insya Allah jika virus tersebut sudah negatif maka tidak akan kambuh lagi.
Demikian jawaban dari saya, saya harap cukup memuaskan. Jika ingin berkonsultasi lebih jauh, silakan datang kantor kami di Jl. Sidikan 18 Yogyakarta, atau menghubungi melalui telpon 0274-384513 setiap hari kerja pada jam 10.00-15.00. Atau dapat juga menghubungi HP saya di 081578737607. Bila ingin konsultasi langsung dengan saya sebaiknya janjian dulu karena saya tidak selalu berada di kantor (saya sering tugas ke luar kota).
Wassalamu alaikum wr. wb

Khoirul Anam - September 16, 2010

Ibu SUKESIH alias Ibu BAMBANG alias BUNDA HUSADA adalah orang yang sama.

Beliau telah di-NONAKTIFKAN dari Aquatreat Therapy Indonesia Pimpinan Ir. H. A. Juanda.

Segala tindakannya yang masih mengait-kaitkan dengan AQUATREAT THERAPY INDONESIA di bawah pimpinan Ir. H.A. Juanda –sejak beliau diNONAKTIFKAN– adalah TIDAK PATUT.

Harap pembaca maklum.

Untuk info lebih terkait AQUATREAT THERAPY INDONESIA Pimpinan Ir. H. A. Juanda silakan kunjungi http://www.spesialis-torch.com

wirda - Februari 21, 2012

Kepada bapak khoirul anam,
Kalau saya mau melakukan pengobatan di jogja,sebaiknya menghubungi siapa?,dan jika ingin berkonsultasi langsung dengan bapak juanda,apakah bisa?
Atas perhatiannya saya ucapkan terimakasih

47. Ibu Sukaesih - Juni 22, 2007

[LANNY]
Assalamualaikum wr. Wb
Pak Juanda praktek di Bandung yaitu di Hotel Mitra tepatnya di Jl. WR. Supratman 98. Atau sebaiknya anda menghubungi kantor pusat melalui telpon: 0251-341094 atau menghubungi nomor HP Pak Juanda di 081 211 08990, untuk mengetahui tanggal dan jam praktek beliau di Bandung.
Wassalamu alaikum wr.wb

48. Goes - Juli 20, 2007

Pak saya mau menanyakan istri saya setelah tes darah di ketahui Anti Virus Rubella IgG 64 (+) dan Anti Virus CMV IgG 86 (+) sedangkan istri saya udah teranjur hamil 1,5 bulan, terus bagimana pak kehamilan itu diteruskan apa harus diobati supaya yg dikandungnya sehat jasmani nya, saya minta saran maupun masukannya untuk kesehatan istri dan anak yang dikandung nya, sesudah dan sebelumnya saya ucapkan banyak terima kasih…

49. [irwan] - Juli 20, 2007

|Goes|

Pak Gusron, pertanyaan Bapak sudah saya teruskan ke Ibu Sukaesih. Beliau mungkin akan memberikan penjelasan melalui e-mail bapak atau melalui blog saya ini.

Disamping itu ada baiknya juga bisa menghubungi beliau di nomor 0274-384513 setiap hari kerja pada jam 10.00-15.00 atau HP di 081578737607.

50. Ny. Ida - Juli 22, 2007

Saya pernah test TORCH des 2005 yg lalu hasilnya : Toxo negatif tapi Rubela IGg 189 CMV IGg 42, IGM untuk Rub, CMV, adalah negatif. DAn HSV IGg 1,46 IGm 0.80 . Saya kadang-kadang sakit kepala yg luar biasa dan kadang seperti migran. Suami belum pernah test TORCH tapi kelihatannya kadan tanda-tanda sakit kepala yg luar biasa, sulita dan kadang-kadang hilang konsentrasi, grogri atau kaku namun sebelumnya tidak. Apakah ini adalah tanda Infeksi TORCH berhubung kami menikah sudah 8 (delapan tahun)tapi belum punya anak. Mohon penjelasan kami sudah berusaha kesana -kemari, tapi sampai sekarang belum juga punya anak.
SAlam , mohon dibatu

Ny Ida…….

51. yuyun - Agustus 3, 2007

saya pernah ditest TORCH dan hasilnya sangat tinggi untukRubella igG yaitu 918 ( hasil enceran ) apakah bisa disembuhkan ?, saya ingin terapi dengan bapak Juanda bagaimana ya caranya ? untuk informasi saya tinggal di Batam .terima kasih sebelumnya

Wassalam

Ny .YUYUN

52. [irwan] - Agustus 3, 2007

|Ny.Ida|
Sakit kepala yang luar biasa adalah sama seperti yang dirasakan Istri saya dulu. Kemungkinan besar suami ibu Ida juga ikut terinfeksi karena salah satu penularannya adalah melalui hubungan. Ada baiknya suami ibu ditest juga, dan silahkan konsultasi dengan Pak Juanda atau hubungi kantornya yang terdekat.

|Ny.Yuyun|
Semua penyakit pasti ada obatnya ibu, dan InsyaAllah apabila diiringi dengan keyakinan dan kesabaran penyakit ibu bisa sembuh. Pak Juanda sendiri praktek di Batam setiap hari Minggu pada minggu ketiga setiap bulannya. Mengenai tempat silahkan confirm dulu melalui HP 0812 110 8990.

Bagi Anda yang berada di Jogja, tanggal 4 dan 5 Agustus ini Pak Juanda berada di Jogja. Apabila Anda pasien baru ini adalah kesempatan baik untuk berkonsultasi langsung dengan Pak Juanda.

53. istiqomah - Agustus 13, 2007

keponakan saya berumur laki2 1,5 th, lahir prematur,dia mengalami
keterlambatan pertumbuhan mental dan motorik
kemudian dia di tes darah di prodia
hasil tes menunjukan dia positif CMV
dia tidak minum obat apapun
hanya menjalani terapi akupuntur dan fisioterapi
sekarang perkembangannya dia baru bisa tengkurap, duduk
tepuk, belum bisa berdiri
sejak kecil dia jarang menangis, tapi sekarang kalau bertemu dg orang yg belum dikenal dia langsung menangis
dia mau bercanda hanya dengan orang tuanya saja
dari komen yg saya baca disini,kenapa yang lebih banyak orang dewasa yang terserang virus ini
lalu bagaimana jika virus tersebut menjangkit pada bayi?
apakah penyembuhannya juga sama dg orang dewasa?
apakah gejalanya sama dengan bayi?
apakah penyakit/virus yang menyerang adik saya itu dapat sembuh total?
terimakasih…

54. Fro - Agustus 21, 2007

Ass.wr.wb
Baru 1 bulan ini tepatnya tgl 07/07/07saya keguguran di kehamilan 8 minggu krn BO n sy di kuret, stlh 3 hr dikuret sy msh mengeluarkan drh tp stlh itu berhenti. Akan tetapi tgl 23/07/07nya drh kembali keluar smp dgn tgl 15/08/07 n tgl 18/08/07 sy berhub dgn suami n ternyata tgl 19/08/07 kembali mengeluarkan drh n banyak…Entah ini haid/bkn krn yg sy rasakan seperti haid.
Sy sdh test torch stlh kegu2ran n hasilnya negatif semua kecuali Igm rubela titer positif. ACA sy negatif n hasil USG stlh kuret rahim sdh 6cm n keadaan sdh bersih.
Sy sangat mengharapkan dapat hamil lg n dpt melahirkan tp melihat kondisi sy yg msh mengeluarkan drh, sy khawatir sekali.
Tolong bantuannya, apakah sy bisa konsul ke Pa’Juanda secara lsng?
Rumah saya di daerah bintaro, Jakarta.
Wassalam

55. serly - Agustus 22, 2007

nama saya serly baru 2 thn nikah,saya positif Torch yaitu Toxo igg 23, rubella igg 280, dan cmv igg 23.anak pertama meninggal bln juli kemaren umur 7 bln.karena sindrom yag banyak.tolonglah saya..trauma punya anak.takut dia mendeerita lagi

56. sofan - Agustus 27, 2007

Assalamualaikum

Pak haji, istri sy dah mengandung 2bln, tapi tes lab positif kena virus tokso IgG 236. saya bingung karena pengobatan mahal sekali. pertanyaan sy, kira2 kandungan istri sy bisa diobati enggak dan ada enggag pengobatan yang lebih bisa meringankan kami. tolong kami pak haji, dan trima kasih sebelumnya.

Wassalam

57. ina - Agustus 28, 2007

pak juanda,saya pernah hamil 2 kali,yg pertama wktu usia kandungan 1 bulan saya keputihan banyak,lalu oleh dokter diberi obat masuk vagina,lalu saya keluar darah, dua bulan kemudian saya hamil lg,tapi setelah 10 minggu janinnya tidak berkembang lalu dikuret,oleh dokter saya disuruh periksa torch,tp karena biaya yg mahal saya dan suami belum periksa ke dokter,yg ingin saya tanyakan, apakah ada kemungkinan saya terkena tokso dan semacamnya?saya tinggal di denpasar, hari apa saja pak juanda ke bali?thks….

58. dedi - September 2, 2007

Thn 2006 lalu saya diserang sakit kepala yg luar biasa, kemudian badan semua pegal-pegal, sampai rasanya pingin mati aja. Kemudian bulan April 2007 kemarin saya melakukan berbagai test darah di Prodia. Kemudian saya positif HSV1 IGg 3,20. Waktu itu saya belum mengerti tentang TORCH. Kemudian saya dapat informasi ttg pengobatan TORCH melului internet dan saya langsung membeli obatnya di Batam kebetulan ada perwakilannya di Batam. Selama 4 bulan saya mengkomsumsi obat tersebut perlahan-lahan keluhan saya mulai hilang. Kemudian saya kembali test darah di Prodia. Dengan melakukan test darah semuanya (TORCH). Hasilnya Rubella 50, CMV 40, HSV1 3,50, HSV2 0,50. Yang menjadi pertanyaan adalah kenapa HSV1 naik ?. Sampai sekarang saya masih mengkomsumsi obat tersebut. Mudah-mudahan saya lepas dari TORCH.

59. hengki - September 3, 2007

nama saya hengki, kami mempunyai anak perempuan umur enam bulan dan kami memeriksakan anak kami ke dokter ternyata anak kami mempunyai kelainan pada jantung (PDA) dan kornea mata keruh sesuai dengan gejala yang diakibatkan oleh virus rubella. yang ingin saya tanyakan :
1. apakah anak saya dapt disebuhkan dari rubella
2. apakah kelainan-kelainan anak saya tersebut dapat diobati

60. aul - September 6, 2007

Saya sedang hamil 1.5 bulan. Sejak memasuki bulan ke 2 saya susah sekali mengkonsumsi makanan karena selalu muntah, akhirnya badan saya lemah sekali. Sekitar 4 hari yang lalu badan saya terasa panas dan sangat lemah, 3 hari kemudian muncul spt kulit yang melepuh di area bahu sebelah kanan dan kiri. Saya ingin bertanya apakah itu termasuk herpes? Dan apakah berbahaya untuk janin saya? Mohon bantuannya.

Terima kasih

61. S. Bismo - September 9, 2007

Buat Bapak-bapak Dedi, Hengki dan Ibu Aul:
Insyaa Allah, ibu bisa menghubungi Klinik Ir. H.A. Juanda.
“Yayasan AQUATREAT THERAPHY”
Jl. SUtiragen IX No.5 – Bogor
Telp. (0251) 341094

Dari:
S. Bismo
0811112955

S. Bismo - Mei 18, 2012

Dimohon tidak mencantumkan nomor pribadi saya, 0811112955.
Saya semakin terganggu karena sering dihubungi oleh orang-orang yang mencari alamat atau nomor Pak H. Juanda dan juga telpon Yayasan AQUATREAT THERAPHY…

Terima kasih atas pengertiannya.

62. dedi - September 10, 2007

Terima kasih Pak S. Bismo, sampai saat ini saya masih menjalani Aquatreat Theraphy dan sudah berlangsung 4 bulan. Pada bulan keempatnya saya kembali cek darah di Laboratorium Klinik Prodia. Namun kekwatiran saya untuk HSV I nya tidak ada perkembangan tetapi malah titernya naik. Mungkin Pak Irwan atau Ibu Sukaesih dapat memberikan penjelasan. Terima kasih sebelumnya.

surf - September 24, 2010

pak dedi..gimana pak hasil berobat hsv I nya?

63. novi ardiani - September 11, 2007

sekitar 2,5 bulan lalu saya keguguran usia kandungan 3 bulan. Tes Antitoksoplasma hasilnya IgG – dan IgM juga – , jauh di bawah borderline. Setelah dikuret, lalu siklus haid kembali normal, diantar suami kemarin saya inisiatif tes TORCH di lab Prodia dan hasilnya Antitoksoplasma IgG – dan IgM -, Anti Rubella IgG + 52 dan IgM -, Anti CMV IgG + 54 dan IgM -, sedangkan Anti HSV2 (Herpes simplex) nya IgG – dan IgM -.

mohon bisa dijelaskan tidak makna hasil lab tersebut….

terima kasih banyak…

novi
jakarta

64. aznie - September 20, 2007

satu bulan yang lalu saya memeriksakan TORCH hasilnya igG toxo 450, igG CMV Rubela dan herpes juga tinggi. igM nya alhamdulillah negatif. apakh TORCH dapat menular ke orang2 di sekitar?? mohon jawaban..
sekarang saya sedang menajalani pengobatan secara medis. saya ingin tahu juga pengobatan alternatifnya.
membuka blog bapak membuat saya sedikit lega bahwa saya tidak sendiri. terimakasih…

65. dirtydolls - September 25, 2007

saya perempuan berumur 39 tahun, sebulan yg lalu saya periksa CMV igG M di lab pramita..hasilnya di atas angka 250..dokter saya bilang angka tersebut tak bisa dideteksi lagi…bisa 400 atau 600.. karena angka rujukan paling tinggi di lab tsb 250.. Menurut pak Juanda apa yang harus saya lakukan…? Apakah ada obat yg murah dan manjur..? terimakasih atas bantuannya

66. sofi yunianti - September 30, 2007

ass. wr, wb
adik saya terkena toksoplasma, tetapi pada saat ibu saya hamil virus tersebut tidak terdeksi. virus tersebut terdeteksi ketika adik saya berusia 1 tahun, sebelumnya adik saya tumbuh normal dan sangat aktif. tetapi setelah usia 1 tahun dan kejang beberapa kali, adik saya pertumbuhannya terhambat hingga saat ini berusia 16 tahun hanya bisa duduk saja dan dokter menyatakan adik saya terkena epilepsi. ibu saya sudah pernah mencoba berobat ke dr. juanda tetapi kendalanya pada ramuan yang diberikan karena adik saya sangat sulit untuk makan dan sering muntah apalagi minum ramuan. apakah ada kemungkinan adik saya untuk sembuh dengan usia sudah 16 tahun dan dengan adanya kendala diatas? terimakasih atas bantuannya.

67. Rachmad - Oktober 3, 2007

assalamualaikum…..
selamat pagi…
Saya ingin bertanya mengenai cara pengobatan TORCH….apakah dengan menggunakan obat kimia atau dengan herbal…..
Kemudian berapa lama proses pengobatan untuk pasien yang sudah positif terkena salah satu dari TORCH tersebut ..?
Kemudian mohon maaf, kira-kira stiap konsultasi itu berapa biaya yang diperlukan mengingat untuk tes TORCH itu saja sudah terbilang mahal…?

Sebelumnya saya mengucapkan terima kasih atas perhatiannya..
Wassalamualaikum….

68. Evy - Oktober 3, 2007

Assalamualaikum Wr.Wb
Pak saya sudah 2 kali keguguran , yang pertama janin tidak berkembang dalam usai kandungan 3 bulan. yang kedua saya baru telat satu minggu namun sudah positif hamil dan janin itu keluar sendiri tanpa di kuret, setelah 2 kali keguguran saya disarankan dokter untuk melakukan test TORCH. Dari hasil Pemeriksaan saya igm dan igg tokso negatif, igm rubella negatif sedangkan igg rubella positif 250, igm cmv negatif sedangkan igg cmv +61, igm dan igg hsv 1 +2,57 dan igm hsv 2 +1,34 dan igg hsv 2 negatif. setelah itu saya berobat dan dikasih obat sama dokternya spyramicin untuk 3 bulan tidak boleh hamil. Saya ingin sekali untuk dapat hamil lagi dan mempunyai anak. Saya mau tanyakan apakah dengan meminum obat saja dapat sembuh, apa ada cara lain untuk penyembuhannya. Mohon bantuannya Terima Kasih.
Wasalam.

69. fefe - Oktober 10, 2007

Assalamualaikum…
pak saya mo tanya juga, sblm saya nikah saya test torch dulu di Rs , ternyata hasil ada virus rubella tapi tidak aktif , 2 minggu kemudian saya menikah dan 2 bulan berikutnya saya hamil .. tapi keguguran dan di cek ternyata virus rubellanya aktif… yg saya tanyakan apakah keguguran saya itu disebabkan virus tersebut..?
virus rubella itu sangat ganas untuk janin ya pak …
mohon infonya ya pak ..?
dan kalo ada di jakarta saya hrs menghub ke no brp ya ..

terima kasih
wasalam
fefe

70. dewi,drg - Oktober 15, 2007

ass`wr,wb
pak irwan saya skrang sdg hamil 29 mgg.wkt trisemester I sy tes TORCH IgG Anti CMV sy positif 76,sdgkan hsl lainnya negatif.kt dr tdk trlalu berpengaruh ttp sy ttp khawatir.Sy diberi ISOpRINOSINE,penguat janin dan vitamin.tp hanya 2x pengobatan slanjutnya hanya vitamin.hsl USG 2D bagus.KR2 apakah sy perlu tes TORCH ulang?bgmn kt bs mendeteksi adanya kecacatan pd janin yg brp ketulian,retardasi mental,dll,krn di USG hanya cacat mayor yg tampak.saya tinggal di Medan,apakah prof,Juanda tlh bk cbg praktk di kt sy?tlg dibalas ya pak,dan terima kasih byk..
Wasss.wr.wb.

71. riri arista ananda - Oktober 16, 2007

kakak saya udah berobat dgn pak prof,juanda

kakak saya sudah 5 bln menjalani pengobataan dgn prof , juanda tapi kenapa sampe saat ini belum juga hamil sampai saat , kebetulan saya berdomisili di padang setiap bulan kakak saya sll datang pada pertemuan prof juanda ,yang saya tanyakan harus memjalani pengobatan berapa lama lagi kakak saya bisa memiliki keturunan ?

72. Eka - Oktober 24, 2007

saya wanita umur 23 tahun, baru 2 bulan ini menikah. karena kami menginginkan secepatnya memperoleh keturunan, saya periksakan TORCH ke prodia dengan hasil sebagai berikut :

Toxo Igg (-) & Toxo Igm (-), Rubella Igg (-) & Rubella Igm (-), CMV Igg (+25) & CMV Igm (-), HSV1 Igg (borderline) & HSV1 Igm (-), HSV2 Igg (-) & HSV2 Igm (+1,42).pemeriksaan tersebut tgl 13-9-2007

Karena HSV2 Igm (+), saya disuruh dokter utk periksa kembali 1 bulan ke depan. Tanggal 18-10-2007 saya memeriksakan diri kembali ke prodia dan hasilnya adalah HSV2 Igg (-) & HSV2 Igm (+2,05) yang berarti naik 0,53

yang ingin saya tanyakan adalah :
1. Apakah dengan nilai positif tersebut sudah bisa membahayakan kalau saya hamil??
2. Apakah harus konsultasi bertemu??atau bisa via hp??pemesanan obat yang ada, bisa dikirimkan ke jakarta??
3. Berapa biaya konsultasinya??via hp & bertemu langsung

73. dita - Oktober 28, 2007

Sy berumur 26 tahun saat ini sedang hamil 21 minggu. Dari pertama hamil sy tdk pernah ada keluhan apa2, bahkan mual2 pun tdk sy rasakan. Beberapa waktu yg lalu tb2 saya merasakan ngilu di tangan, dada dan punggung sebelah kanan. Ulu hati sy jg terasa seperti habis terpukul. Sy kemudian ke dokter internis. setelah berkonsultasi, dokter menyarankan sy utk menjalankan beberapa tes darah, salah satunya cmv. Ternyata hasillab menunjukkan cmv igG +8 (ambang batas negative hrsnya <1) dan igM +1130 (ambang batas negative hrsnya <699). Dokter tidak berani mengobati namun hanya memberikan vitamin2 utk meningkatkan antibody saya, dgn pertimbangan sy sedang hamil. Kmdian sy konsultasi dgn dokter kandungan sy, beliau jg tdk bs berbuat bnyk krn katanya virus ini tdk ada obtnya, beliau hanya bs memberikan obt2 yg fungsinya utk meminimalisisr perkembangan virus serta vitamin utk menjaga antibody. Terusterang sy tidak puas dgn jwbn beliau krn sy tidak merasa mendapatkan petunjuk tindakan medis apa yg harus diambil. Mskipun kata beliau kmungkinan janin terinfeksi hanya 5% tp sy tetap merasa sangat khawatir dan merasa kecolongan krn sejak awal sy sebelum hamil beliau tdk pernah merekomendasikan utk tes TORCH lengkap tp hanya tokso saja dmn hasilnya negative (sy mengetahui TORCH bru2 ini saja). Bagaimana dgn kondisi sy, apakah dengan usia kehamilan yg sudah 5bln masih bs melakukan terapi? Bagaimana efekya terhadap janin apakah tidak apa2? Trmksh seblmnya…

74. Lif - Oktober 29, 2007

Pak, nilai TORCH IGG yang positif mah gak apa-apa justru menunjukkan sudah ada kekebalan terhadap tokso (kalau IGG positif di tokso) atau rubella (kalau IGG rubella positif).

IGG positif menandakan infeksi terjadi di masa lampau, dan TIDAK PERLU diobati.

Yang perlu diobati adalah jika IGM yang positif artinya infeksi terjadi pada masa kini.

Saya waktu hamil dulu, test TORCH saya (bahkan sebelum hamil saya juga sudah test), IGG tokso dan rubella saya tinggi sekali. Oleh DSOG saya sama sekali tidak diobati, wong itu artinya sudah ada antibodi. Salut untuk DSOG saya di Siloam Karawaci yang melek ilmu sehingga tidak memberikan obat ngasal.

Anak saya lahir pada usia 38 minggu, sehat dan normal. Sekarang sudah 18 bulan usianya.

75. Erni Hidayanti Noor - November 4, 2007

Pak, anak saya sekarang usia 25 hari masih dirawat di rumah sakit sejak lahir.Dia mengalami kelainan jantung ASD & VSD, harus operasi 2 atau 3 bulan lagi.Selain itu dari hasil tes TORCH positif rubella dan CMV IGG positif IGM negatif, lever membengkak, hasil USG ada penumpukan billirubin di empedu akibatnya tubuh kuning.
Mohon dibantu apa dengan kondisi usia dan sakitnya, virus CMV nya bisa sembuh? mohon bantuannya pak…

76. rin - November 8, 2007

assalamualaikum pak Irwan/Ibu Sukaesih

saya sekarang sedang hamil 3 bulan… sebelum hamil saya melakukan test TORCH yang hasilnya toxo IgG=12, IgM (-), rubella IgG = 347, IgM(-). saya sudah mengkonsumsi ramuan dari Pak Juanda selama 4 bulan.. sekarang saya sedang mengalami sakit kepala + demam masuk hari ke-2. Yang ingin saya tanyakan.. apakah jika sudah terinfeksi Rubella bisa terinfeksi lagi ?? karena saya khawatir sakit kepala + demam yang saya derita sekarang ini gejala terinfeksi rubella yang biasa terjadi pada ibu hamil.

terima kasih atas jawabannya ya pak/bu..

wass..

77. aya - November 9, 2007

Assalamu’alaikum

Pak Irwan/ Ibu Sukeisih, saya mau tanya pengobatan Prof. Juanda di kota Palembang ada gak ya?

Empat bulan yang lalu saya mengalami keguguran di usia kandungan 3 bulan dari tes TORCH hasilnya Toxo IGG positif 188 dan CVM positif 17. Saya jadi kuatir kalau hamil lagi dan mengalami hal yang seperti sebelumnya.
Mohon bantuannya

78. ruri - November 12, 2007

Ass. Wr. Wb

Pak, saya sudah hampuir 4 thn menikah dan blm jg di karuaniai buah hati. Setahun lalu saya sudah mencoba berobat du klonik yasmin RSCM, tetapi dokter disana bilang kalau saya ada pengentalan darah dan leher rahim saya ada penempelan menurut HSG (semacam USG bag dalam) dan menurut hasil USG dokter, telur saya banyak tapi ukurannya kecil2. Waktu itu saya di berikan obat penyubur, utk membesarkan telur2 saya. namun sudah setahun saya minum obat tersebut, tidak ada perubahan. Yang saya penasaran, apa yang menyebabkan telur saya tidak membesar? Kalau menurut dokter tsb, saya jangan terlalu banyak pikiran dan capek. Tapi itu bel;um menjawab pertanyaan saya, apakah ada pengaruh dari TORCH ini???

Sedangkan utk suami saya, spermanya tidak ‘gesit’. Kebanyakan diam ditempat, dan arahnya tidak ada yg lurus. Dan dari jumlah jg tidak mencukupi, apa penyebabnya?? dan satu lagi, apakah rokok sangat berpengaruh pada sperma??? karena, suami saya sangat aktif merokoknya.

79. azza - November 12, 2007

Saya sedang hamil 12 Minggu, sudah pernah divaksin Campak & MMR, tapi ternyata tetap terinfeksi Rubella IgG positif 75, dan IgM positif 14. Apakah masih memungkinkan bagai saya untuk menyelamatkan janin dari cacat bawaan atau dampak buruk akibat penyakit ini dengan terapi atau pengobatan tertentu? Bila memang tidak memungkinkan, apakah sebaiknya saya melakukan aborsi sebelum usia kehamilan saya mencapai usia120 hari dimana Allah mulai meniupkan ruhnya pada janin saya? saya butuh jawaban segera sebelum semuanya terlambat. Tolong!

80. rlinda - November 15, 2007

pagi…
saya pasien pak juanda, maret 2007 saya periksa darah toxo igg 219,cmv igg 47. saya konsumsi ramuanda pak juanda bulan juni – okt dan kemudian periksa darah 08 nov 2007 tapi hasil titer malah naik tinggi.toxo Igg 1560 dan cmv 49 (lab prodia).
pertanyaan:
1.kenpa bisa ada kenaikan yang signifikan padahal saya tidak pernah absen minum ramuan kuningnya?
2.pak juanda sarankan saya untuk test ulang ke lab pak juanda (multilab).apakah hasil lab bisa berbeda standard yang tinggi.karena prodia sudah diakui utk kinerjanya di msyarakat.
3.saya konsultasi dgn dokter dan kurang mendapat tanggapan pengobatan alternatif pak juanda.apakah ramuan pak juanda sudah pernah dilakukan penelitian dunia kedokteran/kesehatanpak/ibu?(maaf…pertanyaan itu diberikan pada saya watu itu)

mohon penjelasanya ibu/bapak, karena saya sedang bingung dan kecewa.

makasih…..
makasih

81. diri - November 26, 2007

test tttttttttttttttttttttttttttttttttttttttt

82. isma - November 26, 2007

berapa harga ramuan pakjuanda?

83. tono - Desember 3, 2007

saya sudah mengkonsumsi obat bapak tapi kenapa penyaki herpes saya tidak menjadi ringan malah menjadi parah.

84. Supratikno - Desember 6, 2007

kalau untuk dimedan cabang YAI dimana? Nomor yang dapat dihubungi? Karena istri saya positif Toxoplasma, Rubella & CMV.
Terimakasih…..

85. dedi - Desember 6, 2007

kenapa nggak ada jawaban ya,…padahal sudah banyak yang nanya,……mereka nunggu-nunggu itu Pak….

86. [irwan] - Desember 7, 2007

Pengunjung [teman pagi] sekalian, terima kasih sudah meninggalkan komentar dan pertanyaan dalam posting tentang Torch ini. Perlu dipahami oleh pengunjung sekalian, saya tulis topik tentang Rorch ini adalah untuk berbagi pengalaman yang saya tahu berhubung istri saya adalah penderita Torch.

Dan bersyukur istri saya tercinta sudah mengalami perkembangan yang sangat baik pada kesembuhannya dengan berobat di Yayasan Aquatreat Terapi Indonesia dan Pak Juanda.

Apabila ada pertanyaan tentang Torch dan saya mengetahui jawabannya dengan senang hati saya jawab. Namun apabila ada pertanyaan yang lebih jauh dan ditujukan kepada Pak Juanda atau Yayasannya, maka saya tidak punya wewenang untuk menjawab dan tidak memeiliki pengetahuan tentang itu karena keterbatasan saya yang juga pasien.

Pertanyaan-pertanyaan di blog telah saya usahakan diteruskan ke Yayasan Aquatreat Terapi. Mohon maaf apabila belum mendapatkan jawaban, dan saya sarankan untuk dapat menghubungi Pak Juanda atau Yayasannya langsung melalui telepon agar mendapat jawaban yang lebih baik.

Dan jika tidak ada halangan, YATI akan membuat website sendiri sehingga pertanyaan tentang pengobatan Pak Juanda akan terakomodir dengan baik. Akan saya kabari di sini apabila situsnya sudah tersedia. Terima kasih, semoga kesehatan dan kesejahteraan selalu menyertai kita semua.

87. budi - Desember 19, 2007

pak juanda..
saya jadi bingung…ap memang penyakit herpes genitalis g bs smbh?
apa udah ada pasian bapak yang sembuh?
terima kasih

88. yayan - Desember 19, 2007

assalamualaikum wr wb
salam kenal pak irwan. istri saya juga menjadi pasien pak H.juanda sejak awal tahun 2005. alhamdulillah desember 2005 anak saya lahir dengan normal dan sehat. sejak saya menikah tahun 2002 istri saya mengalami keguguran 2x. tahun pertama menikah keguguran akibat hamil anggur (hamil diluar kandungan) akhirnya di kiret setelah usia kandungan 3 bulan.6 bulan kemudian hamil lagi dan normal, namun saat usia kandungan 4 bulan mengalami keguguran. sejak 2 bulan sebelumnya mengalami flek. setelah periksa darah ternyata ada torch nya. sejak saat itu istri saya terapi dengan dokter seperti di sinar,di hydro (tiup) dan disuruh minum obat ac.vir…untuk menekan pertumbuhan virus torch. tapi karna istri saya alergi obat akhirnya saya mencari informasi lain. ketemulah dengan pak H.juanda ini, saya terapi di jl.sutiragen perum.indraprasta kota bogor utara. setelah terapi 4 bulan dan meminum ramuan serta madu dari pak H.juanda saya periksa lab lagi dan hasil nya sangat mengagumkan.torch nya turun di angka normal. kemudian setelah itu boleh hamil lagi. selama kehamilan 9 bulan istri saya tetap meminum ramuan pak H.juanda. alhamdulillah 07 desember 2005 anak saya lahir dengan normal dan sehat. sekarang usia nya sudah 2 tahun. 8 desember 2007 kemarin saya kembali ke pak H.juanda karna istri saya kembali positif 1bln. mudah2an anak kami yg ke 2 ini pun dapat lahir dengan normal,sehat rohani dan jasmani. amien. sekian share pengalaman saya semoga bermanfaat bagi yang lain. wassalam

89. budi - Desember 22, 2007

saya menyambung pertanyaan saya yg kmrn…
saya mohon saran dari saudara semua..
apa herpes genitalis bs sembuh total..
saya udh terkena virus ini 2 thnan, mhn sarannya..
apa di YATI sy bs sembuh???
terimakasih

90. Yoyok - Januari 13, 2008

Salam kenal Pak Irwan…
Yth.Bp.Irwan, pada akhir bulan Desember 2007 yang lalu istri saya melahirkan bayi dengan keadaan tanpa batok kepala (Anchephali) dan hanya bertahan hidup cuma 1 jam saja. Kami sekeluarga STRESS BERAT akan kejadian tersebut…Lalu bulan berikutnya,Istri saya diminta untuk periksa lab, tapi cuma IgG & IgM Toxo saja. Titer Ig G Toxo pos 270 dan IgM Toxo pos 1.65. Sekarang baru 1 bulan ini istri saya menjalani pengobatan ke dokter Sp.OG dengan mendapatkan Spiramicin dan Vitamin.Beberapa minggu kemudian mendapatkan info tentang terapi Bp.Juanda tapi cuma sedikit.
Yang ingin saya tanyakan :
1.Mengapa kondisi bayi saya bisa demikian?Bukankah kebanyakan malah terjadi keguguran jika terinfeksi TORCH?
2.Saat ini Istri saya masih pengobatan baru 1 bulan. Maaf, jika Istri saya menjalani 2 pengobatan yakni ke dokter Sp.OG dan ke Pak H.Juanda, apakah mempunyai pengaruh terhadap infeksi TORCH (misal: TORCH menjadi resisten/tahan terhadap obat) dan kondisi Istri saya? Sebaiknya kami bagaimana..?? Jika memang memang berpengaruh baik, ga papa sich.. Saya bingung sekali dan pengen cepat sembuh…
3.Pada terapi pengobatan Bp.Juanda,apakah kesehatan kami bisa pulih lagi tanpa adanya infeksi carrier dalam tubuh kami dan bisa hamil lagi??Terus terang kami trauma pada kehamilan berikutnya..
4.Apakah Bp.Juanda buka praktek di Semarang??Yang terdekat dimana& kapan waktunya?Apakah jadwalnya sudah berubah? Mohon informasinya secara komplit. Kami berdomisili di Demak.
4.Apakah setiap kali terapi ke Bp.Juanda diharuskan untuk periksa Lab TORCH lengkap dan datang bersama (suami-istri)..?
Sebelumnya saya mengucapkan banyak terima kasih atas perhatian dan jawabannya.

91. H.zulkifli mahmud - Januari 20, 2008

anak saya baru umur 30 hari, penglihatanya lemah suka tidur,gerakkannya sedikit, matanya tidak fokus, dan yang paling saya takuti dia sering sekali menjerit ketakutan atau seperti orang kesurupan , apakah anak saya ada kelainan pak ? apa saran bapak untuk anak saya ?

92. Desi - Januari 22, 2008

saya sudah 2 kali di keguguran dan di kuret. yang pertama usia kandungan 2,5 bulan dikarenakan janin tidak berkembang dan yang kedua 1 bulan dengan alasan yang sama bahwa janin tidak berkembang. kemudian saya tes TORCH hasilnya toxoplasma IgG dan IgM nya negatif, rubella IgM negatif tapi rubella IgG positif dengan konsentrasi 25, CMV IgM negatif, CMV IgG positif konsentrasi 27, HSV 2 IgM positif dgn konsentrasi 1,16 dan HSV 2 IgG negatif. sekarang mengkonsumsi obat acyclovir. dan selama 6 bulan tidak boleh hamil. saya ingin sekali bertanya apakah hasil lab itu merupakan penyebab keguguran pada kandungan saya ? lalu apakah obat yang saya minum saat ini bisa menyembuhkan virus yang ada di tubuh saya ? adakah obat lain yang benar2 bisa menyembuhkan virus tersebut, karena saya ingin sekali hamil kembali dan bisa selamat sampai melahirkan.

93. tono - Januari 22, 2008

pak juanda yang terhormat
saya mau menanyakan apakah herpes genitalis/HSV2 bisa sembuh total, dan apa udah ada pasien bapak yang sembuh total???
saya mohon jawabanya, saya udah frustasi denga penyakit itu..
terima kasih

94. johan - Januari 22, 2008

pak juanda yang terhormat
saya mau menanyakan apakah herpes genitalis/HSV2 bisa sembuh total, dan apa udah ada pasien bapak yang sembuh total???
saya mohon jawabanya, saya udah frustasi denga penyakit itu..
terima kasih

95. Joko Suryanto - Januari 25, 2008

Bapak, mohon bantuan informasi dan solusinya : saya JOKO SURYANTO, usia 35 tahun, pekerjaan guru. Sering nyeri kepala sudah 5 tahunan, seminggunya 3-4 kali dan sangat mengganggu aktivitas. Kalau dah seperti itu saya minum neuralgin trus sembuh. Tensi antara 110-120, tetapi diastulnya hanya selisih 20 antara 90-100. Tetapi dengan tensi sekian itu saya selalu pusing (nyeri seiring dengan nadi). Paling nyaman tensi saya apabila 90-100an. Saya belum pernah CtScan.Dah cek jantung normal, eeg atau rekam otak normal, kolesterol, fungsi ginjal, asam urat juga normal. Kemarin Kamis, 24 Januari kami cek TORCH hasilnya :
1. IgG Anti Toxoplasma non reactive 0,00
2. IgG Anti Rubella reactive 71,10
3. IgG Anti SMV reactive 192,00
4. IgG Anti HSV 1 non reactive 0,074
5. IgG Anti HSV 2 non reactive 0,061
Untuk itu mohon advis dan saran dari dr.Penyakit apa, bagaimana saya harus berobat, apa obatnya, dan dimana ?
Terima kasih sekali atas bantuannya.
Hormat saya,

JOKO SURYANTO di Yogyakarta

96. ika - Januari 25, 2008

assalamualaikum wr. wr.

Bapak Prof Dr Ir. H Juanda saya ika mau bertanya saya sudah menikah 5Bulan saya pingin cepat2 dikaruniai anak tetapi kenyataannya menurut hasil lab say menderita Toxoplasma yang melebihi dari batas, apakah penyakit ini bisa hilang dan saya bisa mempunyai keturunan, bagaimana cara penyembuhannya terima kasih

97. yani - Januari 28, 2008

Assalam Wr Wb…
pak, mohon bantuan dan informasinya…
saya wanita berumur 22 tahun
mengidap TORCH dengan data sbb :
IGG antitoxoplasma = +220
IGG anti CMV = + 42
apa arti dari hasil test ini..
saat ini saya belum menikah..apakah jika ingin punya anak nantinya..saya harus mengobati TORCH ini?
efek negatif apa yang ditimbulkan pada kesehatan saya saat ini? (sebelum menikah)
dan apa efeknya nanti? (stelah menikah)
terima kasih atas perhatian bapak, jzakallah..

98. melawati - Januari 29, 2008

Assalam Wr.Wb.
pak, mohon bantuan dan informasinya……
maaf saya istri yg sdh 1 thn menikah.pada bln k-6 pernikahan sy tes TORCH trnyt trdpt CMV pada tubuh sy.sy sdh 2x keguguran pd trimester pertama.bgm ya???sy ingin sekali berkonsultasi serta pengobatan ke dr.Juanda.tapi sy tdk tau tempat praktek yg dijogja?dan buka jam brp?apakah sy bs sembuh & pny anak? krn smp skrg sy blm dikaruniai anak.
terima kasih

99. iskandar - Januari 31, 2008

Assalamu’alaikum Wr. Wb

saya mohon informasinya, butuh waktu berapa lama untuk mengobati TORCH di tempat Pak Juanda? berhubung saya dan istri berada di kalimantan.

100. ARIEF - Februari 11, 2008

Assalamu’alaikum Wr.Wb.
Saya mohon informasi mengenai alamat bpk.juanda yang ada di surabaya, soalnya saya tinggal di surabaya dan ingin mencoba pengobatan bapak.mohon dibalas di email aku ARFAS_26@YAHOO.CO.ID

101. yati - Februari 18, 2008

apakah kalo igg positif itu berarti positif menderita torch

102. Rosa - Februari 23, 2008

Siang Bapak, mohon bantuan penjelasannya. Saya baru periksa ke lab bio medika, dari sana hasil Rubella IgG saya positif 115.3 dan Cytomegalo IgG positif 152, sementara utk IgM baik Rubella maupun Cytomegalo negatif. Untuk Toxo negatif semua.
Apa maksudnya ya pak? Apa benar IgG positif itu hanya menandakan masa lalu saya pernah terinfeksi dan tidak ada masalah jika saya ingin hamil? Apa IgG positif itu harus diterapi / diobati juga? Tolong bantu dijawab pak, karena saya sudah menikah 3 bulan dan ingin segera punya anak. Terima kasih

103. lenny - Maret 9, 2008

assalamu’alaikum Wr Wb
mohon bantuan dan infonya.
saya terkena torch baru 1 thn terakhir ini.hasil lab terakhir antitoxoplasma >300.saya pernah hamil kemudian keguguran diusia kehamilan tiga bulan dan sampai skrg belum dikaruniai anak lagi.skrg saya masih minum obat spiramicin dan isoprinosin.saya mau mencoba berobat sm bapak.

104. lenny - Maret 10, 2008

apakah torch ini bisa menular kesuami?
kalau di jakarta ada nggak tempat prakteknya?

105. toha - Maret 24, 2008

Assalamualaikum Wr Wb
Mohon bantuan dan infonya
saya terkena apa saya ngak tau. ulu hati saya panas sekali, rasanya ingin muntah terus, apalagi kalau dingin. tolong kasih tau obatnya apa. terima kasih

106. Khoirul Burhani - April 1, 2008

Tentang Pengobatan Spesialis TORCH (Toxo, Rubella, CMV dan Herpes) Ir. HA. Juanda silakan kunjungi http://www.spesialis-torch.com

Terima kasih, mudah-mudahan bermanfaat.

107. Anggra - April 1, 2008

Saya pernah kegugran 3bulan yg lalu
3bulan kemudian saya cek TORC ternyata hasilnya :
Rubela 54(Normal dibawah 15) dan CMV 2,8 (Normal dibawah 1,2) yang lain Negatif.
Apakah virus tersebut masih bisa dibilang belum terlalu tinggi kadarnya?
Apabila diobati dengan metode ini, kira-kira berapa lama waktu pengobatannya yah?
Terima Kasih sebelumnya atas jawabannya.

108. winda - April 6, 2008

Saya mau tanya..apakah bapak juanda hanya mengobati TORCH aja? kalau kista, bisa ga?

Terima kasih..

109. dian - April 16, 2008

assalamu,alaikum….
istri saya keguguran pada kehamilan pertama pada usia 11 minggu…dan setalah di test darah ternyata IGM dan IGG tokso positif semua.kemuadian kami mencoba berobat pada seorang dokter kanduungan,dan setelah 3 bulan menjalani pengobatan,ternyata hasilnya keduanya masih tetap positif(IGM dan IGG) walaupun angkanya menurun..
yang ingin kami tanyakan apakah pengobatan terhadap istri saya akan memakan waktu lebih lama,dan mohon informasi tempat pengobatan yang di yogyakarta.dan maaf kalau boleh tau berapa biaya dalam pengobatan tersebut
terima kasih…
wassalamu,alaikum wr.wb

110. FEBRA - April 19, 2008

assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh.

saya seorang suami, dengan alamat di kota Solo, Jawa Tengah…
persoalan yang saya hadapi adalah. sejak menikah pada Januari 2006, saya sama istri belum dikaruniai anak…
jika persoalannya hanya sebatas itu, tidaklah mengapa. Akan tetapi, istri saya selalu mengalami KEGUGURAN, dan hingga bulan Pebruari 2008 ini, sudah KETIGA KALINYA istri saya mengalami KEGUGURAN.

dokter yang merawat kami pada saat itu, langsung merekomendasikan untuk TES TORCH (ke laboratorium), sebagai pasangan muda yang hidup pas-pasan (alhamdulillah). kami terpaksa belum mampu membayar biaya tes tersebut (konon mencapai 2 jt rupiah).
Akhirnya, tes tersebut kami tunda…dan pada beberapa bulan selanjutnya, istri saya menunjukkan tanda-tanda herpes pada bagian kewanitaannya. ketika kami periksakan ke dokter, dokter mengiyakan bahwa itu pertanda HERPES SIMPLEX.
istri saya mengonsumsi ACYCLOVIR dan berbagai obat lain yang cukup menguras dompet kami…
di tengah kesempitan ini, kami hanya bisa berharap kepada Allah, dan kami pun teringat pada saran salah seorang saudara yang menganjurkan agar kami mengikuti TERAPI JUANDA ini….
PERSOALANNYA:
1. apakah TERAPI JUANDA juga mencakup HERPES?
2. apakah sebelum mengikuti TERAPI JUANDA harus melampirkan hasil uji TORCH di laboratorium terkait?
3. berapa (MAAF…SEKALI LAGI MAAF) biaya umum untuk paket TERAPI JUANDA? (semata-mata sebagai panduan untuk merancang keuangan kami).
4. di mana alamat terdekat di kota Solo ini?
5. pada jam berapa?
sebelumnya saya mohon maaf, atas kelancangan kami. Karena kami benar-benar buta tentang persoalan ini, dan kami sangat

111. nopi - Mei 10, 2008

ass.wr.wb
saat ini saya sedang hamil kurang lebih 1 bln. saya sudah tes lab untuk torch hasil anti HSV2 IgM 1.25, yang ingin saya tanyakan apakah ini akan mengganggu pertumbuhan janin atau terburuknya dapat menggugurkan janin tidak ya? sebagai informasi bulan juni tahun 2007 saya keguguran pada usia kandungan 2 bln karena perdarahan.keluhan saya saat ini perut saya terkadang terasa nyeri dan pada bagian kewanitaan ada sedikit luka, apakah ini berbahaya? kalau periksa di pak juanda itu hanya diberi ramuan saja atau ada pemeriksaannya juga? dan untuk pemeriksaan, wanita diperiksa oleh wanita juga ga ya?terima kasih….
wass.wr.wb

112. atik saraswati - Mei 15, 2008

Assalamualaikum wr wb

pak juanda, saya pasien dari surabaya. th 2005 saya hamil trus keguguran. dari hasil tes darah ternyata saya terkena tokso & CMV yg nilanya cukup tinggi. diatas 200. kemudian saya kiut terapi di aquatreat. Alhamdulillah th 2006 saya hamil kembali dan Alhamdulillah tahun 2007 bayi saya lahir dengan selamat. Saya tetap minum ramuan herbal smapi anak sya usia 6 bulan stelah itu berhenti.

Pada bulan mei 2008 ini saya priksa ke dokter kandungan karena badan saya gak enak. dan saya kaget sekali ternyata saya positif hamil dan ada kista juga di rahum saya sebesar 5, 4 cm. saya kaget sekali, gimana ini pak juanda, saya baru berhenti belum lebih dari setahun minum ramuan herbal kok bisa terkena kista?????? dan saya juga takut kalo kehamilan saya ini seperti yg terjadi pada th 2005 dulu, hamil di luar kandungan & keguguran.gimana pak juanda???? mohon penjelasannya,

113. Khoirul Anam Burhani - Mei 16, 2008

Ini website pak Juanda http://www.spesialis-torch.com
Silakan kunjungi dan Bapak/Ibu bisa langsung konsultasi dengan beliau ataupun stafnya.

Mudah-mudahan manfaat..

Khoirul Anam Burhani

114. Khoirul Anam Burhani - Mei 16, 2008

Pak Juanda melakukan pengobatan spesialis TORCH, yaitu penyakit yang diakibatkan oleh infeksi virus Toxoplasma, Rubella, Cytomegalo Virus dan Herpes.

Infeksi TORCH ini berakibat -di antaranya-: gagal hamil (mandul atau pun keguguran, dll), ganngguan syaraf mata, syaraf otak dan gerak.

Lebih lengkap silakan hubungi staf di kantor beliau di 0251-341094 atau kunjungi http://www.spesialis-torch.com

Salam…

115. zahra - Juni 12, 2008

selamat pagi… saya menderita herpes 1 setelah diperiksa ke dokter dan lab. tapi menurut saya ,saya terkena herpes 2,karena dibagian vagina,bukan dibagian pinggang ke atas. tapi kenapa saya bisa kena herps 2 padahal subhanallah saya tidak pernah sekalipun seumur hidup saya melakukan penyimpangan hub sex yg aneh2. hanya dgn suami saya saja berhubngan. suami saya begitu juga sebaliknya. hasil tes suami pun negatif,tapi saya positif,sampai dokternya bingung.ini apa penyebabnya ya?karena kebersihan lingkungan atau air yg saya pakai mandi??karena memang air dirumah saya sebelum saya pindah memang kurang bersih dan kulit saya juga sensitif terkena apapun.

116. sarbini - Agustus 27, 2008

Assalammualikum wr. wb
Bapak atau Ibu yang terhormat,
Anak saya lahir 20-08-2008 laki2 dengan berat 2.85 kg, panjang 4.8 m, ibunya g6pd +.
Sekarang 27-08-2008 masih dalam perawatan bayi di RS, hasil lab TORCH dinyatakan toxo + dan rubella +.
Bagaimana cara pemyembuhan toxo dan rubela nya menurut Saran Bapak/Ibu mengingat sekarang masih dalam perawatan RS dan apa efek sampingnya.
Kami ucapkan terima kasih atas perhatian dan saran-sarannya
Wassalamualaikum wr.wb.

117. Anam - September 12, 2008

Untuk Bapak Sarbini.

Anak Bapak positif terinfeksi TOXO dan RUBELLA. Saran saya, bapak segera berobat ke Pak Juanda; ahli spesialis TORCH (Toxo, Rubella, CMV dan Herpes).

Alamat lengkap beliau bisa dilihat di http://www.spesialis-torch.com

Mudah-mudahan bermanfaat.

118. merry megasari - September 20, 2008

asslmkm….
pak nama saya mery saya baru menikah 9 bulan yang lalu dan sekarang saya sedang mengandung usia 1 bulan, kebetulan dari kecil hingga 1 tahun terakhir saya dekat sekali dengan kucing. dan karena saya kebetulan masih kuliah setiap hari saya pergi kuliah dengan mengunakan kendaraan bermotor dan dengan jarak yang cukup jauh otomatis saya banyak menghirup polusi. kemudian saya alergi sekali dengan besi (jam tangan, kancing, aksesoris, pengait bra,ikat pinggang)dan anehnya dokter mengatakan bahwa itu herpes,saat ini saya menggunakan 4 jenis suplemen pendukung kehamilan, dan saya belum melakukan test torch. dengan kondisi demikian saya khawatir dengan janin saya walaupun belum melakukan tes. apakah bapak dapat membantu saya, dan kira apa yang harus saya lakukan? karena saya ingin bayi saya sehat dan sempurna. terimakasih.

119. Nilam Aji - Oktober 14, 2008

Ass..
Pak nama saya nilam. Sekitar bulan juli 2008 kmrn saya keguguran. Janin saya mengalami pengapuran. Lalu scr tak disengaja, saya dan anak saya diharuskan test CMV dikarenakan anak saya yang kini berusia 3 th belum bs berbicara dgn lancar, diduga anak saya terkena autis. Namun dr hasil testnya, hanya saya yang positif terkena virus CMV dgn hasil 223. Dan alhamdulilah anak saya hanya terlambat bicara.
Stlh saya telusuri, hampir tiap bln, saya terkena radang dan tidak jarang pula disertai flu/ batuk aplg bila saya memakan gorengan atau es. Saya jg sering pusing dan cepat cape.
Yang ingin saya tanyakan apkh itu merupakan gejala dr virus CMV? apkh suami sy jg tertular virus mengingat dia sering pusing terutama bila perjlnan jauh? dan apkh saya bs sgr hamil dan mempunyai bayi sehat stlh berobat dgn ramuan traditional bapak?
Terima kasih
Wass…

120. fahri - November 13, 2008

Assalamualaikum.
Saya dari Aceh, Banda Aceh, Alhamdulllilah setelah nonton d TVRI dan membaca di internet, saya tlh banyak tahu tentang pengobatan therapi dgn Bapak Juanda. Tgl 11 Okt 2008, kami telah mulai therapi dgn Bpk. Juanda di Hotel Garuda Plaza Medan. Istri saya sudah dua kali keguguran, yg pertama pada usia kandungan 2 bulan, selang 2 bulan hamil lagi, usia kandungan memasuki 3 bln keguguran lagi, dr pemeriksaan di lab yg pertama positif kena virus Tokso, Rubella dan CMV, setelah berobat selama 6 bulan dgn dokter spesialis kandungan dari pemeriksaan lab. ke dua, virus Tokso masih positif walaupun sudah turun, Rubella jg masih positif dan semakin tinggi, tetapi dokter membolehkan hamil walaupun masih ada virus, menurut dokter, kami tetap harus berobat sambil program hamil,tetapi kami ragu untuk hamil setelah melihat hasil pemeriksaan lab. yg ke dua tersebut. Setelah konsultasi dengan dgn Bpk Abdurrahman di Medan, beliau menyarankan jgn hamil dulu,sambil therapi obat selama 3 bln. Alhamdulillah km sekarang lagi menjalani therapi obat tersebut. Melalui media ini kami mohon agar Bpk Juanda membuka prakatek di Aceh, mengingat pasti banyak warga Aceh yg juga mempunyai masalah seperti kami ini, mungkin karena jauhnya traportasi dan dan besarnya biaya yg akan mareka keluarkan menjadi kendala apabila harus therapi di Medan, Insyaallah saya akan bersedia membantu semampunya apabila Bapak membutuhkan bantuan dr saya jika berkeinginan membuka praktek di Aceh demi memudahkan saudara2x saya yg ingin berobat bersama bapak.
Atas perhatiaanya saya ucapkan terima kasih.

Wassalam
fahriansyah

121. agustia - November 15, 2008

18 agustus 2007 saya menikah kosong dua bulan kemudian hamil dalam usia delapan minggu 02 januari 2008 istri saya keguguran dan di curet setelah itu tes darah cek vdrl dan tokso hasil vdrl negatif tokso igg 143 iu rubella negatif terapi sm dokter selama tiga bulan dah bisa hamil lagi dalam usia sepuluh minggu 26 juni 2008 keguguran lagi mau coba terapi sm bp dr h juanda apa persyaratannya?andigustiawan@ymail.com

122. santy - November 17, 2008

Assalamualaikum
nama sy santy domisili di solo usia 26thn,pd bln juli 2008 sy positif hamil yg ke 2, dng usia kehamilan 5 minggu,pd usia 7 minggu sy prnh terpleset,krn tdk ada mslh sy tdk langs periksa.pd usia kehamilan 12 minggu sy cek,kt dokter janin sy td k berkembang,akhirnya dicuret.sy tnya apa janin tdk berkmbng krn terpleset.kt dokter mungkin krn terpleset/suplay mknan tdk msk/ada sbp lain dokter tdk tahu.1 bln stlh curret sy periksa,kt dokter, kandungan sy sdh normal tdk ada kista dll.kemudian sy disarankan untk cek lab ada 8 item yg di cek hasilnya ada 2 yg positif yaitu Toxoplasma IgG 69 (normal <4) dan CMV IgG 46 (normal <4) (14 okt 2008) lalu sy diberi obat seingat sy Flovavit & Immunos. diminum setiap hr slm 1 bln, stlh itu tes lg tp hasilnya tetap positif Toxoplasma IgG 73 & CMV IgG 45 (13 nov 2008). Stlh cek terakhir sy blm konsultasi ke dokter. sy stres pak melihat hasilnya. pd hal sy pengin banget hamil lg dlm waktu dekat.yg ingin sy tanyakan 1:apa sy bs hamil lg dlm kondisi sprti itu? 2: apabila sy hamil apakah ada efek pd janin? mungkin janin tdk berkembang /cacat. 3:apabila sy hamil apa ada terapi/ obat/ramuan utk mencegah agar smua itu tdk terjadi? 4: kira2 berapa ya pak biaya untk terapi/ramuannya. Atas perhatiannya sy ucapkan terimakasih
Wassalamualaikum

123. sesilia - November 30, 2008

Yth.bapak irwan
adik saya sudah 4 tahun mengidap penyakit TORCH…
mata nya sebelah kiri tdak bisa,karena jata dokter sudah terserang saraf matanya,
sampai sekarang pun ia juga tidak jalan,duduk,bicara, gan hal-hal lain yang bisa dilakukan oleh anak normal seusianya,ia hanya bisa telungkupkan badan nya di kasur,,,
begitulah hidupnya sehari-hari,tetapi kadang pun mama saya juga sering kasih dia belajar duduk,,,
lehernya masih terlalu lembut sehingga susah buatnya untuk duduk,
ia juga kerap kejang,,,
sehari mungkin bisa 4 kali kejangnya,,,,
saya mau bertanya kepada anda
kapan bapak juanda ada datng praktek lagi ke batam,,,???
dan kapan ,jam berapa?
mungkin hanya itu yang ingin saya tanyakan!!! terima kasih atas jawabannya,,,,

sesilia.effendi BATAM

124. Susi - Januari 11, 2009

saya seorang ibu yang baru mempunyai anak, dan setelah anakku umur 1 tahun sakit, katanya sih penyakitnya penyumbatan di otak, dan yang tadinya normal & sehat, anakku sudah tidak bisa lg menangis dan melihat,badannya semuanya kaku dan akhirnya meninggal, anakku dilahirkannya dengan cara sesar dan berat badannya sangat kurang, hanya 2,2 saja,apakah itu dari virus tokso juga,dan apakah aku sebelum berencana mempunyai anak kembali harus di periksa tokso?
Apa sih periksa tokso itu ?

125. Gitta - Januari 23, 2009

Assalamualaikum wr wb..

saya dulu pernah berobat di pak Juanda tp kok sampe skr ga sembuh2 ya? malah Toxo, Rubella dan CMV saya naik 5 point.tapi suami saya yg juga terinfeksi virus yg sama setelah berobat di pak Juanda agak turun..

Mohon penjelasannya.. terima kasih

126. Anna - Januari 28, 2009

Asslm. Saya pernah keguguran & dikuret waktu usia kandungan 14 mg krn BO. Pasca kuret saya test Torch & hsl igg toxo (+)1,43, igg rubella (+) 171 & igg CMV (+) 47. Yg ingin saya tanyakan apa torch dgn igg (+) yg menyebabkan BO(janin tdk berkembang)? Klu ya dimana pengobatan pak juanda utk wilayah Riau? krn saya berdomisili di Dumai (RIAU). Dan (maaf) brp biaya pengobatan utk sekali therapy? Trims.

127. Marwiati - Februari 11, 2009

Asslm.Saya pernah keguguran & di kuret waktu usia kehamilan 7 minggu. Pasca kuret saya belum periksa TORCH. Saya sering mengalami nyeri kepala bagian belakang. Bolehkah saya langsung konsultasi dan pengobatan TORCH di Yogyakarta? Kalau boleh kira-kira berapa biayanya ya?Saya domisili di semarang?terimakasih Wasslm.

128. riana - Februari 11, 2009

saya sudah hampir 1 tahun menikah dan belum juga dikaruniai anak, keluarga memelihara kucing tapi saya takut periksa TORCH. apakah boleh langsung konsultasi dahulu ? kalau boleh kira-kira biayanya berapa ?suami tinggal di jogja tapi saya tinggal di kediri.

129. laydee - Februari 12, 2009

ass. Saya baru saja habis melahirkan dan bayi kami meninggal. memang dari usia kandungan 4 bulan kami sudah mengetahui jika kondisi bayi kami ancepalus (tidak mempunyai tulang tengkorak), namun kami tetap mempertahankannya dengan harapan ada keajaiban. selain itu kami ada berusaha dengan meminum ramuan. namun Allah berkehendak lain. Kami terlambat mengetahui pengobatan aqua terapi ini. ya mungkin memang sudah demikian jalannya. setelah itu kami konsul ke dokter kandungan dan beliau memang tidak menyarankan untuk test TORCH karena biaya yang mahal. Namun beliau memberi kami obat medis yang harus dikonsumsi yang biayanya juga tak kalah mahal. disini beliau mengatakan jika kami mau hamil bisa langsung saja tanpa perlu menunggu. Namun adalah hal yang wajar jika tetap terdapat kecemasan dalam diri kami. yang kami tanyakan apakah bisa kami mendapatkan ramuannya karena jarak kami yang jauh (pontianak) namun kami belum tes TORCH. ataukah kami harus tes TORCH terlebih dahulu baru mengkonsumsi ramuan tersebut??

Mohon info juga kira-kira di mana ya tes TORCH yang biayanya agak sedikit murah :).

Thanx buat infonya
laydee pontianak

LUTFI AHMAD - Agustus 14, 2012

coba ibu baca blog TorcH(teman pagi) pada komentar tgl 12-3-2012

130. Tatik - Maret 12, 2009

Selamat siang, saya bu tatik dari sidoarjo jawa timur, saya mau tanya mulai pertama menikah + 2 tahun saya mengalami keguguran selama 3 kali, dan rata-rata usia kandungan 2 bulan, gejala yang saya alami badan pegal, letih, lesu ,ngak mens, mata kunang-kunang, hasil test pack negatif, perut terus membuncit, kehamilan yang terakhir pernah saya USG ternyata ada janinnya, maaf belum mengenal TORCH terus menginjak usia kandungan 2 bulan didalam celana ada flek coklat, lama kelamaan keluar darah mens dan ngak dikuret padahal saya sering kedokter kandungan sampai diberi penyubur dan saya sempat gonta ganti dokter kandungan, terus saya diajak adik ipar ke bidan andalan dikasih rujukan test TORCH keklinik JOYOBOYO Surabaya,hasilnya saya positif kena toxo dengan rincian Ig A toxo = positif, Ig G toxo = positif 0,64 titer, Ig M toxo = negatif 0,24 titer, terus saya disuruh ke dokter kandungan ke RSAL Surabaya, dikasih obat orginal-E dan spyracimin kata dokter ngak apa sama toxonya,padahal hasil testnya disimpan difile RSAL surabaya, bidan andalan bilang toxonya harus benar-benar negatif kalau saya mau hamil lagi,bidan bilang karena positif toxo maka saya sering keguguran!apa bisa saya hamil dengan normal jikalau saya mengikuti terapi TORCH Bpk. Juanda?berapa lama waktu terapinya? berapa biayanya ? apakah saya harus membawa hasil testnya sedangkan saya belum sempat memfoto copy, apakah benar saya terkena toxo? padahal ada yang bilang kandungan saya lemah? terus apa yang harus saya lakukan agar tidak keguguran lagi?

131. via - Maret 19, 2009

ass. pak, sy ibu via, belum punya anak stlah konsultasi ke dokter kandungan dan di tes tenyata positif TORCH; anti toxoplasma IgG positif 11,00. Anti Rubella IgG positif 23,4. Anti CMV IgG Positif >250,o. Anti chlamydia I gM negatif, Anti Chlamydia Igg Positif. saya menjadi selalu khawatir takut tidak bisa punya anak. Bagaimana pak adakah harapan untuk sy punya anak.Dimana bapak biasa membuka praktik di Bandung? sy ingin sembuh…trima kasih.

132. willy - Maret 19, 2009

sepupu gue tidak bisa beraktifitas aktif sejak bayi,sekarang sudah berumur 3,5 th tapi blm bisa jalan, merangkak pun gak bisa, dulu pernah ikut terapi torch oleh H.juanda di jogja tapi sampai ber bulan bulan tidak ada hasil samasekali.
Menurut anda kasus ini merupakan pengobatan yg gagal /pngobatan yang tidak efektif atau memang penyakit itu sulit di sembuhkan??
Dari pihak keluarga saya merasa kecewa dengan dengan janji2 kesembuhan yang di katakan yg ternyata tidak ada hasil!!!!!!

133. nurul - Maret 28, 2009

ass..sebelumnya saya sudah mempunyai satu orang anak namun ia meninggal pada usia 7 bulan, pada tahun 2004. saat anak saya berusia 5 bulan saya dan anak berobat di tempat pak juanda. Ketika lab awal saya positif terkena virus cmv, tokso, dan rubella. alhamdulillah setelah berobat selama 6 bulan virusnya negatif. sekarang saya sedang hamil anak ke dua, jaraknya hampir 5 tahun dari anak pertama. usia kandungan saya jalan 3 bulan, dan saya melakukan lagi cek torch dan betapa kagetnya saya ternyata hasilnya positif kembali, yaitu:
– anti toxoplasma igG positive 21.00
– anti rubella igM positive 0.835
– dan anti CMV igG positive 55.10
yang ingin saya tanyakan apakah bisa belum terlambat untuk saya berobat kembali disana, karena waktu anak yg pertama mengalami microsevalus.. karena saat ini kandungan saya memasuki 3 bulan. dan berat banget bagi kami bila nantinya mengalami hal yang sama.

134. Maulana - April 4, 2009

Buat mbak willy, namanya orang berusaha pasti ada berhasil atau gagalnya. Menurut saya mungkin perobatan anda di pak juanda belum jodoh kali. Sepupu anda mungkin termasuk sebagian kecil pasien yang gak berjodoh dengan obatnya pak juanda. Sebagai manusia sah-sah aja anda kecewa, tapi saran saya gak usah berlebihan kecewanya. Terus berusaha cari pengobatan di tempat lain. Saya baru sekitar 2 minggu berobat ke pak juanda dengan keyakinan yang besar. Tapi kalau nantinya gak berhasil itu jalan hidup saya. Toh selama ini sudah puluhan tempat berobat yg saya datangi tapi ternyata belum berhasil juga. Mudah2an kali ini berhasil…………….. Amin………………..

135. ida - April 8, 2009

krn pengen bgt hamil shat…sy cb tes TORCH….alhamdulillah hasil ny negatif…tp dr hasil lab itu d ketahui kl sy pernah kena rubella n toxo…kok bs gitu y?? bs sembuh sendiri??? bingung…..ad yg bs menjelaskan?? tx

136. Maulana - April 10, 2009

Setau saya dari penjelasan pak Juanda, kalau hasil labnya IgG toxo dan rubellanya positif tapi IgMnya negatif, itu berarti ibu pernah terinfeksi virus toxo. Menurut kedokteran tidak perlu khawatir untuk hamil. Tapi hasil penelitian pak Juanda hal tersebut tetap berpengaruh pada kehamilan. Makanya saya sarankan ibu berobat aja ke pak juanda, bawa hasil labnya. Lebih baik mencegah bu, jangan sampai anaknya yang kena. Saya udah merasakan bagaimana sedihnya harus melihat buah hati yang menderita karena virus-virus yang sangat jahat itu. Semoga bermanfaat.

137. Subandi - Mei 8, 2009

Ass. wr wb

Pak saya mau tanya untuk harga obat toxo nya sekarang brapa yah?

138. vera - Mei 20, 2009

saya mau tanya saya pernah terkena herpes genitalis. saya kuatir akan berpengaruh kalo saya menikah dan akan mempuyai keturunan.saya takut akan menulari suami dan anak saya.
apa herpes itu sgt berpengaruh jika saya akan menjalani program hamil? apa bayi akan mengalami kecacatan?

mohon penjelasannya.apa ada jadwal praktek di jakarta?

139. Ema - Mei 24, 2009

Assalamu Alaikum…
Adik saya laki2 umur 19 tahun, sering mengeluh sakit kepala. Dia sempat membentur2kan kepalanya ke tembok, hingga dia pingsan dan tidak sadar selama2 hari. lalu kemudian tiba2 dia kembali sadar dan sehat wal afiat seperti tdk terjadi apa2 sebelumnya. Namun dia lupa dengan kejadian beberapa hari itu. Setelah diperiksa, ternyata TORCH positif. Dokter psikiater memberinya obat2an unntuk virus tersebut, skrg masih dalam tahap pengobatan.
saat ini dia sangat aktif dalam kegiatan kuliah dan olahraga. kadang2 dia mengeluh pusing bahkan halusinasi.
Seberapa besarkah pengaruh virus tersebut? dan apakah virus itu telah bersemayam di otaknya?

Kalau boleh tau, dimana tempat praktek bapak di Jakarta? dan kira2 berapa biaya yang harus kami siapkan untuk pengobatan adik saya hingga dia sembuh?

Terima kasih atas perhatiannya. Wass

140. Mint - Juni 6, 2009

Kakak ipar saya terinveksi CMV igG positive 132,…++, sekarang msh dirwt dirs, sy sdh hub. P. Juanda di no. telp. 08121108990 tp selalu g diangkat…mhn info no. yg msh aktif.txs

141. bening - Juni 29, 2009

salam,terimakasih atas informasinya yang membantu …mau tnaya biaya pengobatannya kira-kira berapa,ya? trims.

142. ari - Agustus 4, 2009

saya mau tanya istri saya 2kali kguguran.dan jangka waktu krguguran sama 2bln lbh.saya tes osg hasilnya janin tdk ada.tetapi kandunganya ada.apa itu termasuk infeksi torch.terima kasih.

143. erliana - Agustus 10, 2009

Assalamu’alaikum…
alhamdulillah…. saya sudah minum obat (herbal) mau masuk bulan ke tiga…. bln ini rencananya saya akan test darah lagi.
Tapi pak suami saya tidak ikut minum herbal nya….,kira2 berpengaruh terhadap hasil test saya tidak yah pak? trmksh

144. opie - September 11, 2009

dear pak,saya pernah terinfeksi virus HSV2 (herpes genitalis). saat ini saya sedang hamil 12 minggu. dari hasil USG menunjukkan kepala janin lebih kecil dari ukuran normal. apakah ini ada hubungannya dengan riwayat penyakit saya?apakah kepala janin bisa kembali keukuran normal dengan pengobatan Dr.Juanda?terima kasih

145. Fannya - September 19, 2009

Asw. Bpk saya punya adik perempuan berumur 30 th, blm menikah, sudah mau 2 tahun ini dia mengalami masalah di saraf, tangan kanannya suka bergerak sendiri tidak terkontrol,kemudian kalau berjalan suka kurang keseimbangan, kadang terjatuh, dan sering ngiler. Kami sudah berobat ke dokter saraf, ct scan tidak menunjukkan kelainan, dokter menyarankan untuk dites Torch. Kami belum mencobanya selain biaya cukup mahal, kami kurang yakin kalau adik kami terkena TOrch, karena setahu saya Torch ini lebih menyerang pada ibu hamil. Pertanyaan saya adalah dalam kasus adik saya ini apakah memang perlu utk di tes Torch dan apakah benar ada pengaruh saraf dengan torch ini.Pernahkah ada kasus yang sama dengan adik saya ini. Mohon jawabannya. Terimakasih.

146. susanto - Oktober 15, 2009

nama saya susanto umur 29th.saat ini saya dianugrahi tuhan sakit yg menurut saya agak aneh. telingga saya berdenggung berat,leher ke atas pegal dan berat, badan rasanya ngk seimbang. setelah sy tes darah ktanya CMV nya positif. yg igin saya tnyakan apaah virus ini menyerang laki2 dan gejalanya sama dng yg saya rasakan,lau bagaimana solusi penyembuhannya

147. rara - Oktober 22, 2009

ass..saya terkena cmv sdh sekitar 3thn, hsl lab tiap 3 bln turun naek..yg ingin sy sampaikan utk bpk juanda tlg..hrg obatnya jgn terlalu mahal,kasian bt pasien yg tdk mampu utk berobat.yg sy dengar ada keringan hrg tp hrs melalui prosedur yg berbelit2 jg.sy hanya mohon bt bpk..jgn trs dinaikan hrg obatnya.kami ini sdh ckp berat menanggung penyakit ini tp kami jg hrs memikirkan mahalnya hrg obat bpk…sy yakin bpk msh pny nurani utk membantu kami…karena yg sy rasakan obat semakin encer tp hrg semakin naik…

148. maria - Februari 4, 2010

Berapa harga obat ?saya setuju denga apa yang ib.Rara sampaikan .Pantangannya apa saja?

149. nana - Februari 15, 2010

iya bener,..aku jg baru tes torch soalnya dah 2 kali keguguran, yg aku harepin se mg2 aja semua hasilnya negatif,..coz liat kondisi skrng semua serba mahal,..tes nya aja dah mehel bngt di tmbh tar pengobatannya,..masyaALLAH bikin pusing tp pengen sembuh jg hiks..tolong dong pak juanda obatnya jngn mahal2, udah berat bngt ni..

150. nie - Februari 18, 2010

ak ud 4 thn nikah tp lom diberi anak stlh ak ikut program ak disrh rs cek torch trnyata smua nya positif..wkt thn 2007 ak hamil di luar kandungan dan di operasi tp sampai skrg blm jg hamil ak jg ada sakit tiroid..
apakah tdk masalah jika minum ramuan pak juanda?tolong ksh tau alamat praktek skrg dimana krna sy pgn bgt punya anak mengingat umur saya jg tidak muda lg
tolong di jawab ya pak
makasi

151. sofia el said - Maret 6, 2010

salam…alhamdulillah sekali saya menemukan blog ini karna saya sedang khawatir dengan kandungan saya. Pada kehamilan saya yg pertama baik2 saja tanpa masalah, namun stelah kosong 4 tahun, skarang saya hamil, dan pada usia kehamilan 1,5 bulan jalan, timbul bintik2 merah pada badan saya, tanpa disertai demam. Setelah tes darah IGM negatif dan IGG 0,89. Stelah konsul ke dokter A saya dibilang aman tidak kena Rubella dan hanya diberi anti virus dan imboos, tapi karna khawatir saya minta second opinion ke dokter B yang katanya ada kans bayi saya tertular rubella , itu artinya saya positif rubella. Saya khawatir sekali, apa mungkin di P. Juanda saya bisa menemukan solusi terbaik. Skarang kehamilan saya sudah masuk usia 4 bulan. Oya domisili saya di jogja. Terima kasih.

152. Linda - Maret 12, 2010

ass, Pak saya linda tinggal di Bangka baru saja menikah di bulan januari kmrin tepatnya tgl 10 januari 2010.suami saya mau cepat dapat momongan tp saya belum ada tanda – tanda hamil.Saya kwatir dngan virus Torch yang slalu di bicarakan.

153. ULFA - Maret 19, 2010

awalnya 3bulan terahir ini teman saya memakai obat tetes mata,disusul dengan minum obt bodrex,g lama kemudian telinganya mengalami gangguan pendengaran&puncaknya sampai saat ini dia sering mengalami sakit kepala yg hebat sampai dia tidak kuat melakukan aktivitas sehari-hari seperti mengendarai motor&berada ditengah keramaian..dia sudah periksa ke dokter&melakukan tes pendengaran+mata,tetapi hasil tesnya bagus.teman saya saat ini berusia 2thn.
apakah penyakit TORCH ini bisa menyerang pria yg belum menikah?
apakah Pak Juanda di Bandung prakteknya masih di Hotel Mitra yg ada diJalan W.R.Supratman?

154. yuli puspadwika - April 14, 2010

ass..sy yuli..sy mau tnya kira2 harga obat di p juanda brp? ya..

155. Rubiyanto Budiman - Mei 6, 2010

Assalamua”laikum wr wb.
Isteri saya sudah 2 kali mengalami keguguran pada usisa kehamilan tiap 3 bulan. Dan menurut hasil laboratorium isteri saya positif kena CHMV. Kami rencananya akan berobat ke tempatnya Bpk Juanda yang ada di Surabaya. Kami minta informasi alamat tempat praktek Bpk Juanda yang ada di surabaya dan juga informasi setiap hari atau tanggal berapa beliau praktek di Surabaya.

Atas informasinya kami ucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya.

156. ririn - Mei 11, 2010

saya ririn 18 th,
maaf pak tgL11 mei 2010 saya melakukan tes Lab,
dokter menganjurkan untuk mengecek IgG & IgM anti CMV
dan IgG saya positif,
saya tidak taw harus bagaimana lagi setelah saya mencari tw bagaimana virus ini menyerang dan cara penanganannya,
saya baca belum ada obatnya,
trz saya hrz bgaimana,

dijOgja bpk buka praktek dmn ?
dan jam berapa?
berapa biayanya?

tOLOng dbLz Lewat emaiL saya y pak,
ichanjeyeg@ymail.com

157. Wiwik - Juli 9, 2010

Bapak H.Juanda yang terhormat,
Pada saat usia kehamilan sy 20 minggu saya terkena campak dimana sekujur tubuh sy terdapat ruam-ruam merah, pd saat itu sy lgs kontrol ke DSOG, tp kt DSOG hy campak biasa bukan rubella, sy tdk dikasi obat hy disuruh istirahat. 2 hari kemudian sy googling ternyata rubella itu jg berupa campak tp campak jerman, akhirnya sy kembali lagi ke DSOG dan minta u test darah. Hasil Test Rubella IgG + 39 IgM + 13.29, sama DSOG sy hny diberi obat anti virus Danovier dan Neobost untuk meningkatkan daya tahan tubuh. Sebulan kemudian sy test darah lagi dg hasil :
Anti Toxo IgG + 41
Anti Toxo IgM – indeks 0.06
Anti Rubella IgG + Kons 125
Anti Rubella IgM + indeks 2.70
Anti CMV IgG + kons 37
Anti Cmv IgM – indeks 0.03
Yang ingin sy tanyakan apakah dlm melakukan pengobatan di YATI menggunakan mantera-mantera ?, krn kami penganut kristiani.
Terima kasih sebelumnya, dan kami mohon maaf jika ada kata-kata kami yg kurang berkenan dihati Bapak.

Khoirul Anam - September 16, 2010

Aquatreat Therapy adalah pengobatan herbal. Ramuan berbentuk cairan serupa jus.

Tanpa mantra-mantra. Bisa untuk semua kalangan.

Info lebih klik http://spesialis-torch.com

158. Epin Hendra Saputra - Juli 13, 2010

Assalamu’alaikum….
Saya mengalami gejala yang sama seperti gejala pada penyakit torch, saya kalau kelelahan pasti mengalami gejala,dari mata saya kabur, setelah itu saya mengalami migran bahkan jika sangat sakit sampai mengakitbakan saya muntah-muntah, setelah migrannya hilang saya megalami pusing….apakah ini termasuk penyakit TORCH….
Mohon dijawab soalnya saya sudah menderita penyakit ini kurang lebih 7 tahun…Sekali lagi mahon balasannya pak…Dan apakah ada cabangnya pengobatan Pak Juanda yang dekat dengan daerah BANTEN…

Khoirul Anam - September 16, 2010

Untuk area JABODETABEK hanya ada di KOTA BOGOR. Silakan kontak di 0251-8341094

Info lebih klik http://spesialis-torch.com/content/view/250/2/

159. Al Reizha De'Sheilalahie - Agustus 4, 2010

salam, ada alamat YATI yg di medan nggak mas..? butuh untuk terapy kakak saya disana.
oh ya, tulisan diatas saya share ke wordpress saya ya mas.
terimakasih sebelumnya.

Khoirul Anam - September 16, 2010

Untuk MEDAN dan sekitarnya:
Aquatreat Therapy Indonesia ada praktik 1x sebulan di GARUDA PLASA HOTEL. Jl. Sisinga Mangaraja Medan

Info lebih silakan kontak HP 08126511500 (Bpk. Ade) atau klik http://spesialis-torch.com/content/view/250/2/

160. nina - Agustus 19, 2010

saya nina..umur 26 th
sblan lg saya akan menikah..awal agustus saya melakukan check-up pra nikah drs..stlah dpriksa ternyata saya terkena torch,klo tdak salah rubella dan toxo..
yang ingin saya tanyakan apkah saya bisa terapi jarak jauh dengan membeli obatny karena sya berdomisil dpontianak.Kalimantan barat.
mohon balasanny..trima-kasih

161. diettips - September 4, 2010

thanks bgt infonya mas…

162. andar rujito - September 15, 2010

Yayasan Aquatreat Therapy Indonesia telah berganti nama menjadi Klinik Aquatreat Therapy Indonesia. Klinik ini bergerak di bidang pengobatan spesialis TORCH (Toxo, Rubella, CMV, dan Herves). Untuk mengetahui lebih lanjut tentang Klinik Aquatreat Therapy Indonesia yang dipimpin Bpk. Ir. H. Juanda, dipersilahkan membuka web site di : http://www.spesialis-torch.com

163. Khoirul Anam - September 16, 2010

Untuk info lebih terkait AQUATREAT THERAPY INDONESIA Pimpinan Ir. H. A. Juanda silakan kunjungi http://www.spesialis-torch.com

164. indrawan - September 24, 2010

asalam mualaikum wr wb
nama saya indra tinggal di kaltim kota balikpapan
saya mau konsultasi saya udah 2 tahun lebih menikah tapi belum juga di karuniai anak apakah salah satu dari kami terkena penyakit TORCH, dan apabila tes darah di lab biayanya mahal gak,
apa ada solusi lain gak untuk pengobatan virus TORCH ini terima kasih
wasalam……

mohon bantuannya ya…..

khoirul anam - September 26, 2010

Silakan uji lab darah panel TORCH. Jika uji lengkap biaya sekitar 1.5 – 2 jt. Uji minimalis (yaitu uji Tokso IgG, Rubella IgG dan CMV IgG) biaya sekitar 500 rb.

Jika hasilnya diketahui positif, maka berarti anda perlu berobat. Silakan datang ke pengobatan spesialis TORCH aquatreat therapy yang terdekat. Silakan klik http://spesialis-torch.com/content/view/250/2/

Khoirul Anam
Staf Aquatreat Therapy

165. indrawan - September 24, 2010

klau boleh tau pengobatan terapi ini ada gak di kalimantan….
terima kasih………

khoirul anam - September 26, 2010

ada di BANJARMASIN dan SAMARINDA. Silakan kontak perwakilan kami di HP 08125014549 (Ibu Masrofah; area KALSEL) atau HP 08125803629 (Ibu Sri / Bpk. Mukti; areal KALTIM).

Info lebih silakan klik http://spesialis-torch.com/content/view/250/2/

166. indrawan - September 27, 2010

Ass. untuk bapak koirul trima kasih atas informasinya….
insya allah saya akan kunjungi tempat terapi yang di kaltim………
trima kasih atas perhatianya wasalam………..

Khoirul Anam - September 28, 2010

OK. Semoga Allah SWT memudahkan segala niat baik kita. Amin…

167. yuli - Oktober 15, 2010

assalamualaikum,saya berumur 17th dan skg bru duduk dkelas 3 sma.saya sudah 3 th dinyatakan positif terkena torch yang menyerang mata sebelah kiri saya,yang ingin saya tanyakan apakah penyakit saya ini berdampak pada rahim saya/tidak?????

Terima Kasih,
Wassalamualaikum.

khoirul anam - Oktober 30, 2010

Sangat mungkin.., Selain mengganggu sistem syaraf OTAK, MATA dan GERAK, infeksi TORCH bisa menyebabkan terganggunya sistem reproduksi yang berakibat SULIT HAMIL atau GAGAL HAMIL.

Segera lakukan pengobatan. Insya Allah.., kami bisa membantu upaya pengobatannya.

168. viecy - Oktober 28, 2010

asslmkm, sy viecy 29thn, slm ini sy gangguan di pencernaan yg tdk kunjung sembuh, saat ini tmbh parah disertai kepala sering migrain, otot2 n sendi tulang sering linu, penglihatan suka kabur, keseimbangan gerak tdk stabil. sy pun keguguran 1thn yg lalu.. dokter bilang kemungkinan sy terkena TORCH, sesuai petunjuk dokter maka bsk sy hrs tes lab utk TORCH. apabila sy positif terkena TORCH, apa sy bisa lgsg beli herbal pak Juanda tanpa konsultasi diawal? mengingat jadwal pak Juanda di kota Bandung msh lama (tggl 10/nov)maksud sy, sy beli obat lbh awal baru nanti tggl 10 nov sy konsultasikan dgn pak Juanda saat jadwal beliau di Bandung. krn keadaan sy saat ini bnr2 tdk enak… mohon advisenya

trims

khoirul anam - Oktober 30, 2010

Bisa.., setelah anda memiliki hasil uji darah TORCH. Silakan hubungi kantor pusat kami di 0251-8341094.

Jadwal lebih lengkap klik http://spesialis-torch.com/content/view/250/33/

Trims…

169. heri apriyadi - Februari 15, 2011

Assalamualaikum, Saya Heri DIPALEMBANG, setelah melakukan pememeriksaan Virus Torc hasilnya saya dan istri saya Positif terkena Virus toxo dan Rubella, apakah virus ini yang menyebebken sehingga sudah lima tahun lebih kami belum dikasih keturunan,mohon arahanya Pak….Terima kasih….

170. Khoirul Anam - Februari 16, 2011

Infeksi TORCH bisa menyebabkan SULIT HAMIL, GAGAL HAMIL (muncul flek, gugur, hamil anggur, hamil di luar kandungan, janin tidak berkembang, dll. termasuk bayi lahir dengan kelaian cacat bawaan), bisa juga mengganggu sistem sysraf MATA, OTAK dan GERAK. Jadi sangat berbahaya!!!

Jika masalah SULIT HAMIL, GAGAL HAMIL dan GANGGUAN SYARAF ini telah ibu alami, maka itu berarti ibu butuh pengobatan.

Insya Allah.., kami bisa membantu.

weny sri heryanti - Maret 26, 2012

assalamualaikum untuk pngobtn d Daerah kaltim ad g pk……soalnya sy jg hbs oprasi hamil d luar kandungan……..

171. Agung - Februari 24, 2011

Assalamuallaikum wr wb,

Selamat Pagi semuanya,
Saya mau menanyakan apakah pecinta Kucing bisa dipastikan akan terInfeksi TORCH…?
Masalahnya calon Instri saya tiap harinya tidur dengan kucing, dimana dari kecil usia 7th – sekarang 23th, calon istri saya sangat mencintai yang namanya kucing.

172. icha - Februari 26, 2011

ASSALAMUALLAIKUM WR WB…saya icha di gorontalo,saya sdh menikah slm 3 thn tp sampai sekarang blum dikaruniai anak..sy sudh berobat kedokter,alternatif..tp g ad hasil jg.haid sy g lancar kadang cepat kadng terlambat bhkn kdng sebuln g haid2..kl mau haid buah dada sakit,perut bawah sakit,ap sy msh punya kemungkinan bs hamil?sy dn suami sdh pengen banget puxa anak mohon saranx.

173. purwaningsih - April 9, 2011

Assalam mualaikum. Pak haji sy sebenarnya udh pny 3 anak:anak 1 normal umur 2 thn akhirnya meninggal krn dr umur 7 bln berak2 dan sy mau pny anak lg yg ke2 terkena virus rubela dan anak ke 3 terkena lgi sy mau berobat ke pak haji tolong minta alamat yg jelas dan no tlp saya berada di daerah jakarta_utara wslm

174. Srikandi - April 15, 2011

Assalam,,,
Yth pak haji, sy skrg hamil 2 bln kmudian dokter memeriksa Torch sy, trnyata torch sy mncapai 35.
Sy ingin skli brobat kpd pak haji nmun tmpat sy sngat jauh (makassar Sul-Sel), apkah ad jln yg bs sy tmpuh a/ apkah ad cbang pak haji d makassar.
Mhon infox, trimakasih.
Wassalam.

Khoirul Anam - April 18, 2011

Aquatreat Therapy ada di MAKASSAR. Jadwallebih lengkap silakan klik http://spesialis-torch.com/content/view/380/2/

175. hemi - April 18, 2011

setahun yg lalu bayi saya meninggal meninggal dlm kandungan yg berumur 6 buln.Dr menyarankan saya tes darah untuk torch,dan hasilnya sangat mengejutkan,yg positif anti toxo igG:32,anti rubella igG:700,dananti CMV igG:53.saya menjalani theraphy medis selama 3 bulan,5bulan kemudian saya hamil lg,dr awal kehamilan badan saya terasa lemah sekali dan sering kali ada flek2,umur kandungan 2 buln saya usg kok bayinya masih samar2,dan kandungan 3 bln bayinya benar2 ga ada dan terpaksa dikuret,dan sekarang sya jalani terapy medis lg slama 2 bln,masih bisakah penyakit ini dsembuhkan????????????

176. Dila - April 29, 2011

Asslkm..
Saya punya anak berusia 2 tahun, sudah melakukan tes pendengaran anak (BERA dan ASSR) hasilnya dia menderita tuli sangat berat (110 dB). Sewaktu usia kandungan saya 2 bulan, saya memang terkena campak (virus rubella). Menurut dokter THT, inilah yang menyebabkan anak saya mengalami gangguan pendengaran sangat berat.
Dengan izin Allah SWT, bisa kah anak saya sembuh total dari tuli-nya dengan mengonsumsi ramuan pak Prof.Juanda ??

Khoirul Anam - April 29, 2011

Insya Allah.., diobati dulu pengaruh TORCHnya. JIka infeksinya sudah pada level aman, maka sistem syarafnya akan membaik secara bertahap. Silakan datang ke klinik kami yang terdekat untuk mendapatkan pengobatan.

Dila - April 29, 2011

Mohon maaf pak Khoirul, saya berdomisili di Makassar.. Apakah ada cabang di Makassar pak ?? Mohon informasinya. Terima kasih.

177. Khoirul Anam - April 30, 2011

Kami ada di MAKASSAR 1x sebulan di HOTEL LA MACCA Jalan A.P. Pettarani No. 1 MAKASSAR

MINGGU, 29 MEI 2011
pukul 08.00 – 13.00 wita

Untuk info silakan hubungi HP 0813.4250.5251 (Ir. Lukman Bhakti), 0813.8668.0626 (Drs. Samiruddin, MM)

Dila - Mei 3, 2011

Baik, terima kasih informasinya Pak Khoirul.

178. herman - Juni 16, 2011

brp harga sebotolnya?
utk anak autis brp lama terlihat hasilnya?

179. herman - Juni 16, 2011

brp harga sebotolnya?
utk anak autis brp lama terlihat hasilnya?

180. hariyadi noloyudo - Juli 5, 2011

Pak H.Juanda anak saya laki2 skrg usia 10 bln, ter inveksi rubella sejak 3 bln dikandungan, kondisi sekarang mata normal, tetapi sepertinya ada masalah dipendengarannya/telinga, apakah masih bisa disembuhkan sehingga dapat berfungsi dengan baik pendengarannya pak? mohon di bantu

Khoirul Anam - Juli 11, 2011

Insya Allah.., Bisa. Karena pengobatan herbal, butuh waktu yang relatif panjang,

Secara bertahap akan membaik dan berangsur sembuh. Insya Allah..!

181. wahyu anggraeni - Juli 9, 2011

asskum.wr.wb
saya wahyu 22th,saya mau tanya,apa dsemarang sudh ada tempat terapi bp.juanda?tiap terapi kira2 butuh biaya brapa,unt obat dll,terimksh…
Wasskum.wr.wb

182. sari adinul pasien aquatreat purwokerto - Juli 25, 2011

Pak…anak saya baru berusia 35 hari, titer rubelanya IGG 650.000 dan titer CMVnya IGG 365.000, kata dokter ini kasus pertama dengan titer tertinggi. saya sudah mencoba aquatreat baru sekitar 1 bulan. sementara putri saya sehat-sehat saja, minum susu bagus, gerakan aktif dan belum terlihat ada kelainan (misal kebutaan, tuli atau yang lainnya), hanya kemarin setelah 1 minggu ditimbang kemudian minggu berikutnya ditimbang lagi tidak naik berat badannya. menurut bapak dengan titer setinggi itu akibat terdekatnya apa?kalaupun menggunakan aquatreat, kira-kira berapa lama berobatnya, karna yang saya lihat pada daftar pasien ir. juanda, titernya jauh di bawah putri saya.

sari adinul pasien aquatreat purwokerto

Khoirul Anam - Juli 27, 2011

Untuk lebih pastinya soal kondisi anak bapak/ibu.., sebaik datang langsung saat kami praktik di PURWOKERTO: KAMIS, 4 Agustus 2011 di Hotel Dynasti

183. Friska Hana Paulin Hutagalung - Agustus 18, 2011

Dear P’Juanda,..

Pak saya bulan 4 kmrn memgalamin keguguran, dan bulan juli keguguran lagi, setelah di cek di lab. saya positif menderita virus rubella dan cmv, saya berdomisili di medan,
saat2 ini pinggang saya terasa sakit, pegal terus, saya mohon bantuanya pak,
apakah saya masih bisa hamil dan tidak keguguran lagi.
atas perhatiannya saya ucapkan terima kasih.

salam saya
Friska H.

Khoirul Anam - Agustus 21, 2011

Kami ada praktik 1x sebulan di MEDAN. Bertempat di GARUDA PLASA HOTEL. Jl. Sisinga Mangaraja Medan

Jadwal lengkap silakan klik http://spesialis-torch.com/content/view/380/2/

Atau hubungi HP 0812.6511.500 (Bpk. Ade), 0813.7005.7500 (Ibu Liza)

184. Friska Hana Paulin Hutagalung - Agustus 18, 2011

Hallo P’ Juanda

Perkenalkan saya wanita 29 tahun, saya pernah hamil 2 kali dan mengalami keguguran.
seperti sran teman2 saya saya cek ke lab. dan ternyata ada virus rubella dan cmv di rahim saya.
karna itu saya mhon bantuannya,..
saya tinggal di kota medan.
apakah saya masih bisa hamil dan tidak akan keguguran lagi, dan apakah virus itu bisa hilang, saat ini saya merasa pinggang saya selalu sakit dan pegel2 trs.
atas perhatiannya saya ucapkan terima kasih.

salam hormat saya,..
ika

Khoirul Anam - Agustus 21, 2011

JADWAL di MEDAN: Untuk bulan SEPTEMBER 2011 kami praktik pada: SENIN, 13 September 2011. Mulai pukul 08.30 – 09.30 wib pendaftran. Dilanjutkan seminar, konsultasi dan terapi pukul 09.30 wib – 13.00 wib.

185. AniXa Shun Oguri - Agustus 24, 2011

Semoga pengobatan ini bisa di sosialisasikan lagi di seluruh tempat di Indonesia… semoga saya bisa mengikuti sosialisasi ini dan mendapat informasi lebih tentang torch.. karena banyak yang belum menyadari Torch dan saya pun kurang tahu tentang kondisi saya apakah tebebas dari torch atau malah sebaliknya.

186. SRI - September 11, 2011

Assalamualaikum…
Dear P’Juanda..
Pak, saya Sri (24 tahun) dan berdomisili di Manado (Sulawesi utara). Saya sudah mengalami 2 kali keguguran, keguguran pertama pada akhir bulan April dan yg kedua pada bulan Juli, kedua-duanya umur janin hanya bertahan sampai 5 minggu. setelah di uji Lab ternyata saya positif terkena Rubella lgG dan CMV lgG.
apa virus itu bisa hilang / negatif? bagaimana caranya saya bisa mengikuti terapi aquatret ini mengingat saya berdomisili di manado dan belum ada kantor cabang YAI disini. atas bantuannya diucapkan terima kasih..

Salam hormat,
SRI _ Manado

khoirul anam - Oktober 10, 2011

Kami belum ada di MANADO. Mungkin yang terdekat di MAKASSAR. Jadwal lengkap silakan klik http://spesialis-torch.com/content/view/380/2/

187. wahyu sartika dewi - September 19, 2011

assalamualaikum……..
p’ H juanda yang terhormat….
anak saya umur 10 tahun hari kamis kemaren di Ct scan hasilxa di otak kecil sebelah kanan ada pmbengkakan cairan yang sudah sangat besar, dan itu yang menyebabkan anak saya suka mengalami kejang pusing dan badan sebelah kirinya tidak dapat digerakkan dengan normal, saran dokter disuruh operasi tapi saya sangat takut dengan hal itu, karena sebelumnya keponakan saya yang mengalami hal seperti itu juga meninggal setelah dioperasi, saya minta tolong apa yang bisa saya lakukan dengan hal itu dan bagaimana cara saya untuk mengikuti terapi bapak yang dimana posisi saya sekarang ada di nusa tengara barat, apa tidak ada cabangnya di mataram NTB. mohon informasinya.

khoirul anam - Oktober 10, 2011

Hal yang terjadi pada anak ibu sering kali karena adanya infeksi TORCH. Silakan buktikan dengan uji darah TORCH.

Jika terbukti positif, insya Allah, kami bisa bantu upaya pengobatannya.

Kami ada di MATARAM. Silakan klik http://spesialis-torch.com/content/view/380/2/

188. ipah - Oktober 8, 2011

aslkm. wr. wb
saya ipah umur 25 thun, setekah dilakukan cek lab igm saya positif, sya berobat ke dokter selama 4 bulan, dari 1,81 mjd 1,02, saya konsultasi ke dokter yang berbeda, kalo saya boleh hamil , kata beliau virus itu butuh wktu yg lama u/ penyembuhan total, saya bingung, mohon petunjuk …..

khoirul anam - Oktober 10, 2011

Insya Allah, kami bisa bantu. Pengobatan efektif untuk 3-6 bulan tergantung tingkat infeksinya.

Silakan datang ke klinik kami praktik. Klik http://spesialis-torch.com/content/view/380/2/

Evi lustiawati - Maret 14, 2012

pak Khoirul,

saya ingin sekali berobat ke Pak Juanda, tapi sebelumnya bolehkan saya tau estimasi perkiraan biayanya berapa dan harga obat yang harus ditebus ? supaya saya datang kesana sudah mempersiapkan biayanya.
atas jawabannya saya ucapkan terima kasih.

evi

189. rizal - Oktober 25, 2011

pak mau nanya, istri saya sedang hamil 4 bulan bulan saat ini, kemaren ketika hamil 1 bulan diperiksa igg nya positif dan igm nya negatif, mungkin artinya sudah punya kekebalan tubuh. tapi apakah tokso nya akan kembali aktif jika kondisi tubuhnya menurun seperti sedang demam misalnya?lalu apakaha akan berdampak ke janinnya. mohon dibantu ya pak

190. Khoirul Anam - Oktober 26, 2011

Jika daya tahan tubuh menurun, maka infeksi TORCH berpotensi aktif lagi.

Oleh karena itu dalam metode pengobatan kami, penderita TORCH ketika hamil masih harus tetap konsumsi ramuan hingga melahirkan.

191. ema - November 9, 2011

apakah aquatreat therapy,bsa d pesan melalui pengiri an brang,soalny saya tggl jauh dr tmpt prktek

Khoirul Anam - November 13, 2011

Aquatreat Therapy bisa dipesan oleh pasien yang telah terdaftar dan telah pernah mengikuti Seminar Pengobatan TORCH yang diselenggarakan oleh Klinik Aquatreat.

Kami ada di 21 kota di seluruh Indonesia. Ibu tinggal di mana?

192. yuliawati - November 10, 2011

Assalamualaikum…
Dear P’Juanda..
Pak, saya yuliawati (27 tahun) dan berdomisili di PURWAKRTA (Jawa Barat). Saya sudah mengalami 2 kali keguguran, keguguran pertama pada usia kehamilan delapan bulan dan yg kedua pada usia kehamilan tiga bulan, setelah di uji Lab ternyata saya positif terkena toxoplasma IgG:203,rubella IgG:77,CMV IgG:925.
apa virus itu bisa hilang / negatif? bagaimana caranya saya bisa mengikuti terapi aquatret ini mengingat saya berdomisili di PURWAKARTA. atas bantuannya diucapkan terima kasih..

Salam hormat,
Yuliawati _ PURWAKARTA
Balas

Khoirul Anam - November 13, 2011

Insya Allah, kami bisa membantu upaya pengobatannya.

Silakan datang ke klinik Pengobatan Spesialis TORCH (Tokso, Rubella, CMV dan Herpes) AQUATREAT THERAPY INDONESIA dengan membawa hasil uji darah TORCH (Tokso, Rubella, CMV dan Herpes) yang bapak/ibu/Sdr/i miliki tersebut, cukup 1x pertemuan.

Jadwal dan tempat praktik lebih lengkap klik http://spesialis-torch.com/content/view/380/2/

Yang terdekat dari Purwakarta, bapak/ibu bisa datang ke BANDUNG.

193. Lela - November 24, 2011

Ass,
bulan juni lalu sy dicuret tpatnya tgl 20,kata dokter janin nya tdk berkembang sampai sekarang blom hamil lagi,dan saya di sarankan untuk tes TORCH,dan apa bila nanti positf apa bs dsembuhkan secara tuntas di pengobatan bpk.juanda
posisi saya skrang di purwokerto,tlg minta alamat praktek bpk.juanda yg terdekat dgn rumah saya,dan berapa harga untuk sekali terapi?
Mohon penjelasannya bagi siapa saja yang mengerti keluhan saya
wss.
Makasih

194. fitri - November 28, 2011

saya Fitri,Tinggal Di batam..bulan mei 2011 saya keguguran dan tes Torch positif , setelah diret saya terapi selama 3 bulan,bulan agustus saya selese terapi,dan bulan oktober saya hamil…dan hamil sekarang selama trimester 1 saya di haruskan terapi 3 bulan,tapi sekarng saya keluar flek dan 1 bulan ini saya tiap minggu ke dokter dan meminum obat penguat kandungan ,dan semalan habis minum kelapa muda ijo saya mengalami pendarahan,tapi saya belum ke dokter..tgl 1 saya ke dokter,Saya takut kehamilan saya ini seperti yang pertama dulu…kalo memang saya keguguran,habis selese saya ingin berobat ke pak juanda,kapan bulan desember praktek di batam,apakah masih di tempat yg sama”Hotel nagoya plaza”…mohon informasinya…

195. anggit cipta sari - Desember 6, 2011

Kalau di Balikpapan atau di Samarinda ada cabang prakteknya ?

Khoirul Anam - Desember 11, 2011

Aquatreat Therapy ada di SAMARINDA: 1x sebulan di HOTEL GRAND SAWIT, Jl. Basuki Rahmat 34A Samarinda

Untuk info silakan hubungi 0812.5803.629 (Ibu Sri/ Bpk. Mukti)

196. Yudha - Desember 7, 2011

Mohon informasinya untuk kami yang tinggal di Balikpapan kapan bisa dikunjungi, atau dimana bisa menemui cabangnya.
Terima kasih

Khoirul Anam - Desember 11, 2011

Aquatreat Therapy ada di SAMARINDA: 1x sebulan di HOTEL GRAND SAWIT, Jl. Basuki Rahmat 34A Samarinda

Untuk info silakan hubungi 0812.5803.629 (Ibu Sri/ Bpk. Mukti)

197. ade andriani - Desember 27, 2011

membaca artikel tentang TORCH, sepertinya saya mengalami beberapa gejala yang disebabkan oleh virus CMV.
saya sudah 2 tahun menikah dan belum mempunyai anak. oleh karna itu saya ingin mengikuti pengobatan sama bapak Juanda.

Mohon informasinya untuk kami yang tinggal di kota Langsa( aceh timur). dimana kami bisa menemui cabangnya dan kapan tanggal dan waktu pengobatannya. terima kasih

Khoirul Anam - Desember 29, 2011

Kami ada di BANDA ACEH dan MEDAN. Silakan hubungi perwakilan kami di kota tersebut.

DI MEDAN:
GARUDA PLASA HOTEL. Jl. Sisinga Mangaraja Medan 0812.6511.500 (Bpk. Ade), 0813.7005.7500 (Ibu Liza)

DI BANDA ACEH:
HOTEL SULTAN INT’L; Jl. Sultan Hotel No. 1 Banda Aceh 0813.6286.5108 (Bpk. Ewik) / 0811.687.278 (Ibu Yeni)

198. nisa - Desember 27, 2011

pa juanda sy sudah setahun mengidap toksoplasma igg 600 positif dan igm 0,5 negatif. sudah pengobatan dr dokter tapi tidak ada perubahan setiap kali tes lab. apakah sy bs hamil dan tdk membahayakn janin dan bayi yg akan sy lahirkan ? berjenis apa obat pa juanda yg tawarkan dan berapa lama pengobatanya agar negatif semua ? trimakasih atas jawabanya. kalau wilayah banten buka praktek tidak

khoirul anam - Februari 6, 2012

Butuh pengobatan 3-6 bulan sebelum merencanakan kehamilan. Jika tidak bisa berbahaya, bagi kehamilan.

Kami ada di HOTEL MAHADRIA, Alun2 SERANG; MINGGU, 12 Pebruari 2012 jam 8-10 pendaftaran.

Info hubungi 081282229678 (Ir. H. Khoirul Anam)

199. Chris - Januari 27, 2012

Assalamualaikum,
Sy mau sharing. Wkt sy hamil jln 8 janin sy meninggal didalam & terpaksa menjalani abortus total. Dl wkt sy hamil 4mgu sy pernah trkena campak(kt dokter itu rubella). Wkt hamil sy jg minum herbal pak djuanda tp Allah brkehendak lain. Skrg dokter blng sy blm bole hamil slm virusnya msh aktif. Sampe saat ini mmg sy blm tes darah,jd sy blm tahu ap virusnya msh aktif ato tdk. Akhir bln ini rencana sy & suami akan mengkonsumsi herbal TORCH bpk Djuanda lg. Pertanyaanny apakah dgn herbal itu sy bs bnr2 sembuh dr TORCH ato virus TORCH hny akan dinon aktifkan? Dgn kt lain saat kondisi fisik sy lemah virus trsbt dpt aktif lg? Mohon sharing pengetahuannya..
Sy ingin pny momongan,tp sy trauma bayi sy meninggal lg.
Trimakasih,
Wassalamualaikum

khoirul anam - Februari 6, 2012

Infeksi TORCH, umumnya infeksi virus, tidak bias hilang 100%. Oleh karena itu, dalam metode pengobatan kami, saat hamil justru pasien harus tetap konsumsi ramuan hingga melahirkan.

Kenapa? karena pada saat hamil, cenderung daya tahan tubuh seseorang menurun. Infeksi bisa aktif lagi. Dan mengganggu kehamilan.

Sebaiknya, ibu ikut seminar yang kami selenggarakan dengan seksama. Banyak info yang perlu bapak/ibu ketahui dengan baik seputar TORCH.

200. Chris - Januari 27, 2012

Assalamualaikum,
Sy mau sharing. Wkt sy hamil jln 8 bln janin sy meninggal didalam & terpaksa menjalani abortus total. Dl wkt sy hamil 4mgu sy pernah trkena campak(kt dokter itu rubella). Wkt hamil sy jg minum herbal pak djuanda tp Allah brkehendak lain. Skrg dokter blng sy blm bole hamil slm virusnya msh aktif. Sampe saat ini mmg sy blm tes darah,jd sy blm tahu ap virusnya msh aktif ato tdk. Akhir bln ini rencana sy & suami akan mengkonsumsi herbal TORCH bpk Djuanda lg. Pertanyaanny apakah dgn herbal itu sy bs bnr2 sembuh dr TORCH ato virus TORCH hny akan dinon aktifkan? Dgn kt lain saat kondisi fisik sy lemah virus trsbt dpt aktif lg? Mohon sharing pengetahuannya..
Sy ingin pny momongan,tp sy trauma bayi sy meninggal lg.
Trimakasih,
Wassalamualaikum

201. EVy - Februari 6, 2012

Ass.wr.wb
Pak Juanda saya adalah pasien bapak..Setelah 3 bulan terapi(bln Sep’11-des’11) saya cek darah dilab pak juanda,hasilnya utk igg tokso :4,9, igg rubela 4,7 dan igg cm 2,5. Memasuki terapi bulan ke5 (bulan Fb’12) ternyata saya hamil 1 bulan.Bagaiman Pak JUanda apakah amna bagi janin saya? dan sampai sekarang saya masih minum obat pak Juanda. terima kasih pak

202. isma - Februari 11, 2012

Ass.wr.wb
Saya mau bertanya, saya sudah menikah selama 10 bulan, saat ini tengah hamil anak pertama 8 minggu, dan ini adalah kehamilan saya yang pertama. Setelah dinyatakan positif hamil oleh dokter 2 minggu yang lalu, saya pun langsung cek Torch di laboratorium, dan hasilnya adalah: Anti Rubella IgG positif 245,7 sedangkan yang lain negatif. Selama kehamilan sampai hari ini, saya tidak merasakan keluhan2 seperti ibu hamil pada umumnya, misal mual, muntah, pusing, lemas, dan lain2. Alhamdulillah saya merasa sehat dan menikmatinya. Namun dengan hasil lab tersebut, saya khawatir akan berakibat fatal bagi kandungan saya. Mohon informasinya langkah apa yang harus saya lakukan dan mohon info jadwal praktek di Bandung, karena saya tertarik untuk mengikuti terapi herbal dengan Pak Juanda. Terima kasih..
Wass.wr.wb

khoirul anam - Februari 16, 2012

Kami ada di BANDUNG 1x sebulan.
Jadwal yang terdekat:
RABU, 7 Maret 2012
di HOTEL LINGGA, Jln. Soekarno Hatta 464 Bandung
Untuk info lebih silakan hubungi Telp: (022)-760.549.09 (Ibu Hj. Yani)

203. khoirul anam - Februari 16, 2012

Kami ada di BANDUNG 1x sebulan.
Jadwal yang terdekat:
RABU, 7 Maret 2012
di HOTEL LINGGA, Jln. Soekarno Hatta 464 Bandung
Untuk info lebih silakan hubungi Telp: (022)-760.549.09 (Ibu Hj. Yani)

204. yani - Februari 28, 2012

assalamualaikum wr wb….
pak saya mau tanya, apa apa saja ciri-ciri terjangkit virus torch yg gampang dikenali secara kasat mata. saya wanita berusia 29 tahun. sudah 3 tahun menikah,dn belum memiliki keturunan. saya belum pernah memeriksakan diri dan suami ke spesialis kandungan,apalagi uji darah ke lab. haid saya teratur dengan volume yg ckp normal. setiap hari saya dn suami merasa sehat,tdk pernah ada gangguan kesehatan. yang mau saya tanyakan, apakh virus torch itu tidak selalu kelihatan dampaknya pada kesehatan. dan kalaupun kelihatan apa2 saja cirinya? kedua: kalau di medan dimana saya bisa berobat dan konsultasi.yg ketiga: kalau tanpa tes dari lab,boleh gak saya meminum obat/ramuan dari pak juanda,mengingat biaya periksa torch yg mahal sekali.
mohon jawaban nya….
terimakasih.

khoirul anam - Maret 28, 2012

Tidak ada ciri (tanda-tanda yang spesifik). Infeksi TORCH hanya bisa diketahui dengan uji lab darah panel TORCH. Silakan lakukan…

Kami ada di MEDAN: GARUDA PLASA HOTEL. Jl. Sisinga Mangaraja Medan

Untuk info lebih silakan hubungi 0812.6511.500 (Bpk. Ade), 0813.7005.7500 (Ibu Liza)

205. Dewi - Maret 17, 2012

saya Dewi hamil 15 minggu.pada minggu ke-14 ada muncul ruam merah pada tubuh&wajah, dileher bagian belakang terasa ngilu spt ada benjolan. Setelah itu sy periksa kedokter dan dinyatakan terkena virus Rubella,kmd sy tes darah hasilnya Ig G 4.0 Negatif, IgM 1.14 Equivocal. Saya mau bertanya apakah bisa berpengaruh pada janin & pada umur kehamilan sekarang apa bisa diobati/ tunggu melahirkan?

khoirul anam - Maret 28, 2012

Rubella jika menyerang saat hamil sangat berbahaya. Bisa menyebabkan bayi meninggal atau cacat saat lahit.

Harus segera diobati. Silakan datang ke klinik kami.

206. Fitri - Maret 27, 2012

Assalamualaikum.wr.wb
saya mau tanya bagaimana cara mendapatkan obat torch,soalnya saya tinggal di raha sulawesi tenggara

207. khoirul anam - Maret 28, 2012

Ramuan kami tidak dijual bebas. Hanya untuk pasien terdaftar.

SIlakan datang ke klinik kami di MAKASSAR. HOTEL TRISULA, Jl. TOPAZ RAYA F-05 / F-88 Panakukang – Makassar

Untuk info silakan hubungi 0813.4250.5251 (Ir. Lukman Bhakti), 0813.8668.0626 (Drs. Samiruddin, MM)

208. sylvia - April 16, 2012

Ass….sy sdh punya anak 1 orang.dan skrng umurya sdh 16 thn.semenjak melahirkan sampai skrng sy g pernh pakai kb.tp kenapa sy g hamil2?,pdhal sy ingin sekali punya anak lg.kl datang bln sy sakit d bagian bawah pusar,paha kanan kiri jg terasa sakit.umur sy skrng 37 thn.apakah dngn umur sy skrng, sy msh bs hamil lg?.trus untuk d jkrt, d mana pak juanda buka peraktek?.mksh….

209. Sulis - Mei 2, 2012

Salam, saya hendak bertanya. Saat ini saya hendak menikah dengan seorang mantan penderita CMV. Dulu calon saya juga berobat dengan dr. Juanda dan sembuh. Sebelumnya badannya sempat lemas dan tidak bisa banyak bergerak untuk beberapa minggu, dan katanya sakit sekali.
Pertanyaan saya, apakah penyakit tersebut dapat kembali kambuh? dan apakah aman buat calon keturunan kami nantinya? Tindakan apa yang harus saya lakukan untuk menanggulangi terjadinya penyakit ini kambuh lagi?
Mohon bantuannya untuk saya bisa memahami penyakit ini. Terimakasih infonya

210. fendani20287 - Juni 29, 2012

assalammualaikum…
Bapak Juanda, saya mau tanya cara memesan obat aquthreat bagaimana?????????

211. Buta - Juli 27, 2012

assalammualaikum…
saya mutia dijogja..
saya sejak 2010 diketahui menderita CMV dengan igg dan igm positif diatas 500 dikeduanya.
saya sudah melakukan pengobatan medis yg habis ratusan juta,
tapi sampai saat ini belum terlihat hasil yang signifikan..
sekiranya dimana alamat praktiknya dijogja ya?
mohon bantuanya.

LUTFI AHMAD - Agustus 14, 2012

sedikit saran buat ibu mutia , mkn pengalaman putri kami yg ter infexi TORCH ada manfaat nya buat ibu & smua yg terkena TORCH coba baca blog TORCH (TEMAN PAGI) komentar tgl 12-3-2012 -LUTFI AHMAD 081233240961

212. LUTFI AHMAD - Agustus 14, 2012

sedikit saran,mkn ibu bs baca tulisan saya di blog TORCH TEMAN PAGI komen tgl 12-3-2012 mkn ada byk manfaat nya buat yg terinfexi torch – lutfi ahmad 081233240961

213. siti - September 20, 2012

penyakit scotomao bisa dirawati di TORCH? Adakah penyakit ini bisa sembuh?

214. ahmad - Oktober 2, 2012

saya mau tanya, kapan seminar pak ir. H.A. Juanda di Mataram NTB…? terima kasih.

215. Yuni - Oktober 13, 2012

saya mau nanya,anak saya umur 4,5 bulan terdeteksi kena virus TORCH.umur 4,5 bulan belum mau miring2. dan ubun2 kepalanya sudah agak menutup.kondisi fisik normal,gerakan lincah tapi blm mau tengkurap.bisakah saya di solo untuk ikut terapi TORCH.Alamat di solo di mana ya??

216. farihah - Oktober 15, 2012

Assalamualaikum. Saya 25 thn , akan segera menikah Insya Allah bulan depan. Saya kebetulan membaca kisah ttg bahaya TORCH. Saya pecinta kucing,hampir setiap hari mengalami pusing/sakit kepala, setiap hari flu, mata sering gatal2 & memerah tanpa sebab. Apakah saya harus memeriksakan darah ke Lab dgn tanda2 & gejala yg sudah sy ceritakan pak/bu??mohon informasinya. Terimakasih

217. farihah - Oktober 15, 2012

Sebagai tambahan, saya pernah mengalami sakit pd tahun 2005, yg mana pada saat itu saya sering pingsan & mendadak jadi pelupa. Alhamdulillah hal tsb tdk trulang lagi. Hanya sekali2 saja saya mengalaminya.

lutfi ahmad - Oktober 31, 2012

muda mudahan bukan TOKSO ya !! tapi nggak ada salah nya kl tes tokso plasma aja IgG & IgM insyaolloh itu cukup nggak usah smua nya. mkn cuma 290 rb an biayanya. itu sekedar saran kali aja ada manfaat nya.

218. astiaja - November 12, 2012

Ass saya mo nany pak,,saya pernah operasi kista coklat 2x,,saya mo saya tanyain,,apakah saya msh bs pny anak…saya ingin banget pny anak…bs bantu saya kah..???

219. astiaja - November 12, 2012

Ass,, Pak juanda saya pernah operasi kista coklat 2x n saya ingin sekali pnya anak..soalnya pe skr blm dkaruniai anak..bisa kah bantu saya

220. yeni - November 17, 2012

ass..pak juanda saya pernah kguguran kt dokter saya ada miom,trus sy bc artikel bpk ttg torch,gmn sy bs mendapatkan obtnya krn saya tgl d kerinci,sy pernah tlp asisten bpk yg tgl d pdg ktnya sy hrs dtg u tes lab tp krn biaya sy terbatas sy blm bs dtg,apakah dgn mengirimkan uang u ongkos obatnya sj bs pak?mohon blsanya..trims ats bantuan bpk.

221. epha - Desember 7, 2012

askum…….. saya epha dimalang, saya sudah 3 th menikah tp blm dikaruniani anak. setahun yg lalu saya pernah operasi kista. bagaimanakah agar saya bisa hamil??? saya sudah kepingin punya momngan………………trims

222. siti barkah - Desember 28, 2012

ass.saya pernah di tes stelah keguguran yang ke-2 hasilnya igg + 87 dan anti rubella + 187,Apakah berbahaya jika saya hamil karena saat ini sy hmil 2 bulan .terimaksih.

223. what is cataracts - April 18, 2013

will the water supply conveniently accessible and not cramped for
pouring drinking water into? Is definitely the pot by very
easy to slip inside and additionally from the unit?
truly the coffee basket get rid of easily? tend to be the areas that need exclusive infrequent cleansing very easy to go?

. Should you decide brew the cooking pot of coffee at just 10 am and also just consume the cup otherwise two, the rest of
the cooking pot definitely will remain relaxing generally there looking for you hours
further, simply as warm (otherwise very since yummy) since it was at just 10.

224. discount ralph lauren polo - April 19, 2013

When the malls as part of your very own region do not stock up Ralph Lauren clothing,
to get a hold of the clothing you prefer internet based at even
a lot more affordable prices. All these three belongings
have a significant significance in our existence. Wholesale Ralph Lauren pas cher for guys provide a ideal
fit and also these come in numerous color shades which can
try to be matched with any kind of pants.Exquisite purses generate the
classy nonetheless tasteful evaluate every single day
duration meeting or simply the online gathering and the exquisite bags.

225. Jame - April 19, 2013

However, with regards to creating hip hop, rnb and actually pop musical,
numerous artists and producers are gaining
for dedicated audio tools designed specifically for the sole purpose of
hip hop beat creating. The a lot more you work at these events, the
more you are going to read about your very own target customer base.
It is warranted te free beat maker work on any pc platforms be it
Macintosh or a private computer.This essential if your aspire in order to have just about any potential of cranking
out a beat.

226. ermalyanita rachman - April 25, 2013

bpk,kemaren adek saya baru melahurkan tapi bayinya meninggal dlm kandungan saat detik2 melahirkan.mmg wktu usg di usia 9 bln dokternya bilang janinnya memgalami cacatotak dan ternyata keadaan si bayi tidak ada tempurung kepala dan badan bayi seperti tak bertulang.apakah seperti itu dampak virus torch,..cat:adek saya mlkukan usg saat kehamilannya sudah menginjak 9 bln.bisakah bpk menolong adek saya utk sembuh.kami tinggal di jambi dan bgmana caranya utk mendapatkan ramuan dari bpk juanda.trmksih.

lutfi ahmad - Mei 2, 2013

apa ngak coba serbuk anti tokso aja?
081233240961 pengobatan herbal anti torch dari jazirah arab.

227. TORCH?Penyakit TORCH merupakan kelompok infeksi beberapa jenis virus | KEPERAWATAN - April 28, 2013

[…] saya saat ini sedang menjalani terapi pak Juanda, dimana pengobatan alternatif pak Juanda menghususkan diri menangani Penyakit TORCH saja. Syukur […]

228. Lunette de soleil cats jaune ray ban - Juni 5, 2013

un de plus. Il had a été fait de la publicité pour comme de 60 ans mais à
prise loin quelque chose comme 20 les ans, 80 déterminer
le beginning du sien awesome Le fera. Only continue à être
le solution de couleur ou variation, alors choisir
et agonisant since références. Le la marque italienne arrive être ready pour parler de lui avec the novateur et aussi ces lunettes de soleil utilisé par le plus grand les joue le rôle principal
y compris le football légende conceptions.

229. umi mastuti - Juli 21, 2013

Assalamualaikum wr wb,,,maaf bapak / ibu,,,saya mau tanya berapakah harga aquatreat therapy ???? atas perhatiannya saya ucap kan terima kasih,Wassalamualaikum wr wb.

230. smallwaterfishing.com - Juli 23, 2013

You Can Easily select the Denver luxury marriage photographer whose capturing
style is actually different after the first.
Each wedding day photographer have to be sure which the image-stablization and also vibration-decrease attributes tend to
be obtainable through their long lenses. One example
of crashing for this – and a particular pet-peeve of my
own – is actually photographing the model indoors
putting on the swimsuit. if you find yourself nevertheless
working in a providers, your just rely regarding the operate they give you and
also the income they pay your. Marian Kraus Photography is a commercial photography company specializing in commercial, architecture, and
also fine arts photography.

231. Paleo Diet Recipes - Juli 31, 2013

Recently there tend to be several health advantages provided by the Paleo diet.
There tend to be some cooking tips which one are utilized
by our mothers and also grandmothers as well as tend to be quite helping however they are not being nowadays
the days. Many Paleo Diet followers positioned bottomless electricity and also
spirit immediately after absolutely adapting to the Paleo Diet eating plan.
Vegetables creating the function of this checklist are asparagus, beets, beet greens,
bell peppers, tomatoes, onion, green onions etc. plus, guy had
in order to shell them and immerse them in order to give them edible, what took a countless effort with minimal render.

232. eli - Oktober 8, 2013

Ass.mau tanya u daerh bandung,ada no telp yg bs di hubungi?mksh

233. isnaini - Desember 8, 2013

saya sering menderita sakit kepala bahkan sampai leher sakit semua, susah untuk bekerja, terus saya juga sering flu. lalu saya tes TORCH ternyata hasilnya positif, lalu saya konsul pada spesialis kandungan dan diobati. setelah 3bulan saya cek lagi hasilnya tambah tinggi, saya jadi stres sedangkan saya sudah kepengin punya anak lagi. akhirya saya berhenti pengobatan. saya buka situs Ir.Juanda kok banyak yang cocok dan saya tertarik untuk berobat. sebelumnya saya minta maaf biaya pengobatan sampai berapa dan jadwal di semarang kapan saja? trimakasih

234. www.bookoopedia.com - Maret 6, 2014

you’re actually a just right webmaster. The website loading velocity is
amazing. It kind of feels that you’re doing any unique trick.
Moreover, The contents are masterwork. you’ve performed
a wonderful activity on this subject!

235. Jadwal Siaran Longaberger Basket Value - Maret 25, 2014

[…] Hidup dengan torch | [ teman pagi ] […]

236. chapter 13 bankruptcy - April 19, 2014

Heya i am for the primary time here. I came across this board and I in finding It truly useful & it helped me out a lot.
I am hoping to provide something back and aid others
like you aided me.

237. erina - September 27, 2014

Assalamualaikum pak saya hamil berjalan 2 bulan ini.tetapi sy terkena ACA.apakah obat pak juanda bisa menyembuhkan ACA sy selama kehamilan ini..
Wassalamualaikum

238. nida - Oktober 1, 2014

assalamu’alaikum, sy ana, sudah menikah 9th tp belum dikaruniai momongan, sy sdh ke beberapa dokter kandungan tp mereka tdk bilang sy terkena torch…badan saya gemuk si, 85 kg…apakah ada ramuan dr produk pak juanda untuk saya? sy ingin beriktiar, sy dr purwokerto, bisa minta alamat agennya?

239. Wewe - Oktober 13, 2014

untuk jadwal terbarunya bisa dilihat dimana ya pak? terutama area sekitar surabaya, makasih

240. Dede - Oktober 13, 2014

konsumsi herbal apa yang umumnya dapat membantu pemulihan pencerita torch ini, khususnya menormalkan kadar IGG dan IGM dalam darah? terima kasih banyak bantuannya, mohon untuk segera mendapat pencerahan. sekali lagi terima kasih.

241. Lia - November 1, 2014

Pak

242. Lia - November 1, 2014

Pak aku punya penyakit herpes ginial bagaimana cara penyembuhannya ..tolong aku tinggal ditaiwan bisa gk dikirim

cinta sunnah nabi - Maret 20, 2015

coba dg serbuk anti TORCH hubungi saya di 081233240961 buktikan aja

243. video überspielen - Maret 14, 2015

It’s nearly impossible to find experienced people
on this subject, but you seem like you know what you’re
talking about! Thanks

244. Parni Sri - Agustus 25, 2015

pak… mau tanya anak saya pernah operasi kista endometriosis, sudah 3 th yang lalu, ingin punya anak/keturunan, masih bisakan? sampai saat ini belum mendapatkannya, terimakasih

245. indarto - April 16, 2016

Asalam mualaikum wrb pak H.juanda saya mau konsultasi bahwa saya udah menikah 10 th tapi blm di kasih keturunan….udah periksa kedocter blm ada hasilnya.

246. teresahapsari - Februari 22, 2017

Salam kenal pak Irwan. Sekedar bertanya tentang Torch yang sudah bapak kenal lebih dulu. Saya sedang program anak dan baru saja test Torch. IGG CMV saya positif 156 dan IGG rubella positif 22,4. IGG toxo dan herpes negatif. IGM semuanya negatif.
Sudah 7 bulan menikah namun diberi rejeki anak. Melihat posting bapak ttg CMV istri bapak yang justru menyerang istri bapak dengan keluhan sakit kepala, leher tegang dan mata jadi berat bahkan silau juga saya rasakan.
Berdasarkan pengalaman bapak, apakah pengobatan dg Bapak Ir. H. Juanda bisa membuat IGG torch negatif?
apakah keluhan cmv istri bapak berkurang setelah pengobatan? Apakah program anak bapak berhasil setelah berobat?
Terimakasih dan mohon sharingnya pak.

247. samstory - November 30, 2018

Hello, yeah this paragraph is truly good and I have learned lot of
things from it about blogging. thanks.

248. Ni Kadek Purudiasmi - Juni 7, 2022

Klinik praktek di kota denpasar dan no hp yang bisa dihububgi


Tinggalkan Balasan ke Khoirul Anam Burhani Batalkan balasan